Firman Nur Dari Surabaya Jadi Sekjen White Car Community Pada Munaslub di MGK Kemayoran

Selasa, 06/12/2016 13:32 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Komunitas mobil putih terbesar di Indonesia,  White Car Community (WCC) pada Sabtu, 3 Desember 2016 berkumpul di  MGK Kemayoran, Jakarta untuk melaksanakan 3 kegiatan sekaligus. Yakni Jambore, Rakernas dan Munaslub.

Kegiatan yang sangat meriah ini tidak hanya dihadiri oleh member WCC dari Jabodetabek tetapi juga kedatangan member dari luar pulau Jawa.

Sekitar 200 mobil putih memenuhi lahan parkir lobi tama Mal MGK Kemayoran dengan berbagai macam kegiatan pendukung yang berlangsung sangat meriah. Mulai bazaar multi produk yang merupakan produk – produk dari anggota WCC itu sendiri, coaching clinic dan lain – lain.

“MGK Kemayoran dalam kesempatan ini mengucapkan selamat atas sukses penyelenggaraan acara ini. Dan tentunya akan selalu mendukung kegiatan otomotif dari komunitas, klub otomotif dan yang lainnya,” ujar Ronny Martinus, manager marketing & promotion MGK Kemayoran kepada mobilinanews.

Menariknya, Munaslub kemarin hanya untuk memilih sekretariat jenderal WCC. Firman Nur S dari Surabaya terpilih sebagai sekjen. Sebelumnya dia adalah Ketua Chapter Surabaya. Sedangkan ketua umum tetap dijabat Hartono Sufi. 

Kabarnya Munaslub WCC harus dilakukan untuk mengganti sekjen lama yang dianggap melakukan pelanggaran etika klub WCC.

MGK merupakan pusat suku cadang, aksesoris dan kegiatan otomotif yang terletak di Jakarta Pusat. Menyediakan seluruh kebutuhan otomotif, bengkel, mobil baru dan mobil bekas yang aman, nyaman dan tentunya bebas calo.

So, kenapa tidak mampir ke MGK Kemayoran untuk kebutuhan mobil Anda...(budsan)

TERKINI
Tips Agar Motor Irit Bensin: Pemeriksaan Tekanan Ban dan Pengaturan Beban F1 2024 Emilia Romagna;: Starting Grid Berubah, Oscar Piastri Terlempar dari Front Row,, Ferrari Diuntungkan F1 2024 Emilia Romagna: Max Verstappen Pole Sitter, Raceday 63 Laps Bakal Sulit Ditebak Kymco Like ABS 150i: Skutik Vintage yang Memukau dengan Sentuhan Modern