Deklarasi 2 Komunitas Otomotif Dan Nobar Final Piala AFF Berlangsung Meriah di MGK Kemayoran

Rabu, 21/12/2016 14:00 WIB

mobilinanews (Jakarta)  – Kopi Darat (Kopdar) akbar puluhan komunitas otomotif dilangsungkan sangat meriah di MGK Kemayoran, Jakarta pada Sabtu, 17 Desember 2016.

Kopdar lintas komunitas ini dihadiri se-Jabodetabek antara lain C3i, BBC, WCC, IMC, NDCI, Cityzen, IPCI, TAC, SUVBrotherhood, FORCI, MARCHI, AVOID, TACI, INTAC, PKMB, TEVCI, dan beberapa Komunitas Lainnya.

Dua Komunitas otomotif City Car Community Indonesia (C3i) meklaksanakan deklarasinya dan juga Big Brothrters Community (BBC)   mendeklarasikan chapter jakartanya.

Acara hiburan, doorprize dan game yang sangat menarik yaitu touch the tyre berlangsung sangat meriah, membuat tali persaudaraan antarkomunitas semakin baik.

Selain itu, seluruh komunitas yang hadir dalam acara ini memberikan plakat piagam penghargaan kepada Mal MGK Kemayoran karena partisipasinya dalam dukungan kepada komumitas otomotif.

Sebagai acara penutup dilaksanakan nonton bareng final Leg 2 Piala AFF Indonesia VS Thaiand. Walaupun Indonesia tidak juara tetapi para komunitas otomotif bersama Mal MGK tetap salut kepada Tim Nasional Indonesia karena pencapaiannya tahun ini.

“MGK Kemayoran dalam kesempatan ini mengucapkan selamat kepada komunitas C3i dan BBC atas deklarasinya. Dan juga para komunitas yang sukses menyelenggarakan Kopdar Lintas Komunitas. Tentunya kami akan selalu mendukung aktivitas otomotif dari komunitas, klub otomotif atau pihak lain,” ujar Ronny Martinus, manajer marketing dan promosi MGK Kemayoran.

MGK merupakan pusat otomotif yang terletak di Jakarta Pusat yang menyediakan kebutuhan otomotif. Mulai spareparts, aksesoris, bengkel sampai mobil baru dan seken yang aman, nyaman dan tentunya bebas calo. (budsan)

 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag