Dodi Irawan Bisa Mengubah Peta Kandidat Ketum IMI DKI

Jum'at, 09/06/2017 12:38 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Ternyata, ada nama yang tak bisa dianggap enteng pada Musprov IMI mendatang. Yakni Dodi Irawan yang saat ini adalah sekretaris umum IMI DKI 2 periode.

Kenapa bisa begitu? “Karena saya banyak pegang klub otomotif di Jakarta. Terutama klub hobbies. Dan ingat, perbandingannya adalah 70 : 30 untuk klub hobbies dan prestasi loh,” ujar Dodi kepada mobilinanews.

Dodi  mengaku serius akan ikut mencalonkan diri sebagai ketum IMI DKI menggantikan A Judiarto yang telah memegang tampuk pimpinan orang nomor satu di IMI DKI selama 2 periode.

“Sebagai orang dalam, saya tahu dan menguasai persoalan di IMI DKI. Jadi, kalau saya jadi ketua, tahu apa yang harus saya lakukan untuk lebih memajukan IMI DKI sebagai barometer di Indonesia,” tegas Dodi pada bukber IMI DKI di kawasan jl Mahakam, Jaksel, Rabu (7/6).

 Ditanya sudah berapa klub yang dipegangnya, Dodi dengan kalem menyatakan bahwa untuk ambang batas minimal 1/3 jumlah suara pemilih sudah di tangan.

Dengan bakal majunya Dodi, maka dipastikan perebutan ketum IMI DKI bakal seru. Sebelumnya, 2 nama telah menyatakan bakal maju yakni Anondo Eko dan Sigit Widyanto. Kemungkinan bakal bertambah Puguh Wirawan, Kabid Wisata IMI DKI.

Wuih, bakal seru nih. (budsan)

TERKINI
WRC 2024 Portugal: Toyota Gazoo Racing Mainkan Duet Sebastien Ogier dan Kalle Rovanpera, Hyundai Munculkan Sordo Belkote Dukung Penuh JDM Funday 2024 di Sirkuit Mandalika Lombok, Disambut Animo Tinggi Sportcar Jepang PEVS 2024: NETA Auto Indonesia Catat Prestasi Gemilang Cetak 108 SPK, Ini Fitur Unggulannya Wuling Cloud EV Raih Penghargaan The Most Tested Car di PEVS 2024, Segini Pesanan yang Diperoleh