Kejurnas Auto Gymkhana Bandung, Aspal Beton Bikin Pusing Demas Agil

Jum'at, 07/07/2017 06:07 WIB

mobilinanews (Bandung) - Peslalom andalan Toyota Team Indonesia (TTI), Demas Agil menegaskan putaran ke-3 Kejurnas Slalom 2017 yang digelar di Bandung Sabtu (8/7) akhir pekan ini akan sangat berbeda dan lebih menantang. 
 
Maklum seri 3 kejuaraan yang berlabel GT Radial Auto Gymkhana ini untuk pertama kalinya diselenggarakan di area pelataran Gor Arcamanik, Bandung. Biasanya kejurnas Slalom Bandung selalu memakai venue di lokasi Gedung Sate. 
 
Ada yang berbeda, karena di venue Gor Arcamanik ini menggunakan aspal beton dan siapa yang menyangka juara bertahan Demas Agil ternyata belum pernah mencicipi aspal beton
 
"Disini venuenya aspal beton dan merupakan tantangan juga untuk saya karena kebetulan saya tidak pernah nyobain slalom di aspal beton," kata Demas. 
 
Demas sendiri baru akan menjajal trek aspal beton tersebut di sesi latihan Jumat (7/6) sore nanti. "Belum latihan sama sekali, baru nanti sore latihan sekalian nyari setingan kaki-kaki," sambungnya.
 
Sekedar informasi, memasuki seri 3 Kejurnas GT Radial Auto Gymkhana, Demas Agil saat ini masih memimpin klasemen pada dua kelas bergengsi yakni kelas A dan kelas F. 
 
Di kelas A ia ditempel oleh rekan setim dari TTI Adrianza Yunial, sedangkan dikelas F (modifikasi) James Sanger yang juga mantan rekan setim Demas di NFT menjadi lawan terberat.
 
Yang pasti, seri 3 kejurnas Auto Gymkhana ini dipastikan berlangsung seru karena semua peslalom terbaik nasional dipastikan bakal bertempur. So, buat warga Bandung, yuk merapat. (adri) 

TERKINI
AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil! Volta Ikut Hadir Meriahkan PEVS 2024 Dengan Luncurkan Warna Baru Tipe Mandala, Brilliant White dan Yellow! ALVA Umumkan Kerjasama dengan Bank BPD Bali, Permudah Elektrifikasi di Linkungan ASN Pulau Dewata Meneropong Target Penjualan Jutaan Unit Chery Secara Global