Wuih, Tahun Depan Indonesia Dapat Jatah 2 Seri Asia Auto Gymkhana

Sabtu, 22/07/2017 19:49 WIB

mobilinanews (Semarang) - Kabar menggembirakan disampaikan Wakil Ketua Umum Olahraga Mobil IMI Pusat, A. Hariono bahwa tahun depan kemungkinan besar Indonesia mendapatkan 2 Asia Auto Gymkhana Competition (AAGC).

'Saya sampaikan keinginan Indonesia bisa menggelar 2 seri tahun depan. Satu seri silakan Genta Auto n Sport tentukan di mana. Satu seri yang lain saya minta digelar di Banjarbaru, Kalimantan Selatan," ujar Hariono kepada mobilinanews.

Ditemui di arena AAGC, Hariono menyampaikan itu kepada Presiden Auto Gymkhana asal Taiwan dan mendapat respon positif alias mengiyakan 

'Kalau bisa, Indonesia menjadi penyelenggara untuk seri pertama dan seri terakhir tahun depan. Jadi bakal seru," lanjut Hariono yang seorang pebalap offroad senior.

Sejak dipegang Hariono, olahraga mobil Indonesia langsung menunjukkan kemajuan signifikan. Selain sukses menggelar beberapa cabang motorsport di level nasional, juga sukses hadirkan motorsport kelas internasional.

Salah satunya, AAGC dengan diikuti 12 negara. Bahkan menurut Hariono, pihaknya sudah melakukan lobi dengan ASN dan komunitas gymkhana Selandia Baru dan Australia.

"Kemungkinan tahun depan, Australia dan Selandia Baru bisa ikutan di AAGC," tambah Hariono

Sementara itu Agung Nugroho, Ketua IMI Riau yang hadir bersama Hariono, mengharapkan agar cabang sepeda motor bisa mengikuti jejak olahraga mobil.

"Kemarin udah bagus ada MXGP di Pangkalpinang. Maka harus lebih baik, ada event internasional yang bisa digelar di Indonesia," kata Agung yang baru terpilih kembali sebagai Ketum IMI Riau untuk periode kedua. (budsan)

TERKINI
Ribuan Peserta Balap Antusias Ramaikan HIDRONE2 HOGERS Indonesia F1 2024: Adrian Newey Sudah "Nyangkut" di Ferrari, Begini Komentar Lewis Hamilton dan Petinggi Red Bull Racing BFGoodrich dan Rawtyperiot Luncurkan Kolaborasi High-Performance Fashion F1 2024 Emilia Romagna: Menuju Sesi Kualifikasi, Charles Leclerc lebih Khwatirkan Angin Daripada Verstappen