Misteri Tikungan Ke 13 Sirkuit Jerez, MotoGP 2015

Rabu, 29/04/2015 21:58 WIB

Mobilinanews.com, (Jakarta) – Ajang MotoGP seri  Jerez, Spain 2015 akan segera berlangsung Minggu mendatang (3/4). Beberapa kisah menarik sering kali terjadi pada tikungan 13 sehingga acap kali tikungan ini menjadi sebuah momok dan membuat Sirkuit  Jerez melegenda.

Salah satu kisah besar terjadi pada tanggal 5 Mei 2013, nama Jorge Lorenzo diabadikan sebagai nama pada tikungan ke 13 oleh management sirkuit Jerez. Di tikungan ini sering kali terjadi persaingan sengit para pebalap MotoGP yang berlaga. Sebut saja saat Valentino Rossi bersenggolan Sete Gibernau dan menyebabkan Gibernau melebar ke gravel dan membuat Rossi melenggang sebagai juara di 2005.

Selain Rossi,insiden “Jerez The-13th”  booming saat Marc Marquez menggunting Lorenzo di tikungannya sendiri hingga membuatnya kehilangan posisi kedua tahun 2013 tepatnya  3 hari (2/5/2013) setelah nama Lorenzo diabadikan di tikungan tersebut.

 99

Adrenalin yang akan tercipta di Jerez juga akan menjadi atraksi menarik yang dirasakan langsung di Joglo Beer Kemang. 200 member komunitas motor bertenaga 250 cc keatas akan menjadi saksi persaingan sengit antar pebalap kawakan MotoGP.

“Yamaha bersama mobilinanews akan mengundang 200 member komunitas beragam brand untuk hadir menantikan sejarah lain yang akan tercipta di Jerez Minggu ini. Acara nobar MotoGP Jerez dilakukan guna memperingati hari kelahiran Jorge Lorenzo yang jatuh pada tanggal 4 Mei,” ujar Muhammad Abidin, General Manager Aftersales Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Ajang nonton bareng bertajuk Nobar With Yamaha “JL99 Aged To Victory” tentunya akan memiliki keriuhannya tersendiri. Akankah pada balap seri Jerez mendatang juga akan menyumbangkan kisah tragis lainya yang dapat memperkuat misteri tikungan ke 13 Sirkuit Jerez?

Let’s Wait and See.

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda