Kejutan Baru Untuk Segmen Pemula

Kamis, 09/11/2017 13:09 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Buat masyarakat Indonesia khususnya di kalangan pembeli pemula mobil baru atau entry level, tentu menjadi hal yang menarik jika bisa membeli mobil baru dengan harga terjangkau namun kualitasnya tetap yang terdepan dan terbaik. 

Apalagi sejak tahun 2010, Indonesia telah masuk era motorisasi dengan PDB di atas US$3.000 yang ditandai dengan tumbuhnya kelas menengah baru berdaya beli. Hal inilah yang mendorong hadirnya mobil dengan kualitas lebih baik dan harga yang yang terjangkau. 

Satu di antara produsen mobil terkemuka yang memenuhi ekspektasi konsumen ini adalah Toyota melalui produk kendaraan Toyota Calya. Dengan komitmen untuk dapat selalu menghadirkan mobil dengan kualitas lebih baik (ever better cars), pada semester kedua tahun 2016 PT Toyota Astra Motor (TAM) sukses memperkenalkan produk andalannya untuk segmen entry khususnya bagi konsumen keluarga muda yang baru saja menikah atau baru memiliki bayi, atau bagi mereka yang ingin berpindah dari kendaraan roda dua menjadi roda empat agar lebih nyaman serta lebih terlindungi selama perjalanan. 

“Toyota menghadirkan Calya dengan mempertimbangkan segmen MPV masih menjadi pilihan utama di Indonesia dengan karakternya yang sesuai kebutuhan konsumen serta fitur-fitur yang semakin fungsional bagi seluruh penumpang,” kata Rouli Sijabat, Public Relation Manager TAM. 

Kualitas terbaik di kelasnya salah satunya telah dibuktikan pada bulan September 2016 saat melalui uji tes benturan keamanan dan keselamatan, dimana Toyota Calya berhasil meraih rating 4-Bintang dalah hal proteksi untuk keselamatan penumpang dewasa dan penumpang anak-anak. 

Sesuai dengan namanya “Calya” yang diambil dari bahasa Sanskerta yang artinya “Sempurna”, Toyota Calya diharapkan dapat menjadi mobil kendaraan yang menyempurnakan aktivitas penggunanya melalui konsep;

  1. Desain Modern,
  2. Fitur terlengkap di kelasnya,
  3. Interior yang lega untuk seluruh penumpang,
  4. Nyaman saat perjalanan,
  5. Efisien dalam bahan bakar,
  6. Fitur keselamatan terlengkap di kelasnya,
  7. Harga yang terjangkau. 

Toyota Calya dibekali dengan mesin baru seri 3NR yang memiliki kapasitas 1.200 cc yang compact dan ringan dengan teknologi Dual VVT-i, sehingga memberikan performa memadai serta memberikan efisiensi bahan bakar maksimal. Para engineer juga mampu mereduksi getaran mesin dan menghadirkan suara yang halus dari mesin, sehingga memberikan pengalaman berkendara yang nyaman  untuk seluruh penumpang baik untuk perjalanan dekat  maupun jauh. Teknologi Dual VVT-i pada Calya membuat tenaga yang tersalurkan menjadi lebih besar serta lebih efisien bahan bakar dibanding generasi teknologi sebelumnya.

Mesin 3NR berkapasitas 1.200 cc pada Toyota Calya mampu menghasilkan tenaga puncak 88 PS / 6.000 rpm dan torsi maksimal 11 kgm (108 Nm) / 4.200 rpm, melalui transmisi otomatis 4-speed yang halus serta transmisi manual 5-speed yang responsif. 

Untuk semakin mendorong penggunaan konsumsi BBM yang lebih efisien, Toyota Calya juga telah dibekali dengan fitur pertama yang ada di kelasnya yaitu ECO indicator pada MID yang dapat memberikan informasi kepada pengemudi seberapa efisien dia mengemudi dan juga Layar MID yang informatif, mampu memberikan informasi, seperti jarak yang ditempuh, rata-rata konsumsi bahan bakar, sisa jarak tempuh untuk pengisian ulang bahan bakar, dan lain-lain. 

Aplikasi mesin baru 3NR yang handal dan efisien dalam konsumsi BBM ini bisa Anda dapatkan melalui empat pilihan tipe Toyota Calya yaitu yaitu 1.2 E M/T, 1.2 E A/T, 1.2 G M/T, serta 1.2 G A/T. Dan yang terpenting posisi harganya yang terjangkau bagi banyak konsumen. (Derry Journey)

 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag