Haridarma Manoppo Alami Beberapa Kendala di Gazoo Racing 2017 Jepang, Ini Alasannya

Minggu, 10/12/2017 01:03 WIB

mobilinanews (Jepang) - Meski mengalami progres terus dalam pencapaian waktu baik saat latihan maupun kualifikasi, namum Haridarma Manoppo mengaku mengalami beberapa kendala di Gazoo Racing Festival di sirkuit Fuji Speedway Jepang.

Andalan Toyota Team Indonesia yang menggeber Toyota 86 di kelas 86/BRZ Race (Pro Class) memang baru kali pertama ini tampil di sirkuitnya Fuji.

"Kemudian, pada komunikasi dengan para mekanik. Mereka pakai bahasa Jepang, gue bahasa Jawa. Selain itu, di kelas Pro ini, menjadi persaingan produsen ban selain pembalapnya sendiri," ujar Haridarma kepada mobilinanews.

 Tercatat di balapan ini ada beberapa produsen ban yang saling unjuk kebolehan yakni Yokohama, Goodyear, Dunlop, Bridgestone hingga Hankook.

"Saya mendapat jatah 2 set ban. Nah, perbedaan ban baru dengan yang bekas itu bisa sampai satu detik," lanjut Haridarma.

Maka itu, di kualifikasi Haridarma hanya menempati urutan 31 dari 36 peserta pada Sabtu kemarin. 

Di sisi lain, pembalap yang lain yang didominasi pembalap tuan rumah diakuinya memang lebih cepat dengan strateginya masing-masing.

"Intinya banyak kekurangan di gue dan set up mobilnya. Tapi, saya akan tetap berusaha terbaik pada raceday nanti. Bisa melaju ke depan, itu harapannya," harap juara nasional ITTC 2017 ini.

Ayo semangat sob, pasti bisa.(budsan)

TERKINI
Tips Membeli Mobil Matic Bekas dengan Cerdas untuk Kebutuhan Mobilitas Sehari-hari OnePrix 2024 Palopo : Andi Gilang Main di Home Race, Digadang Berjaya Di Tanah Kelahiran Bulukumba Sulawesi Selatan Penjualan Suzuki Melonjak 14 Persen di Maret 2024, Cermin Meningkatnya Kepuasan Pelanggan Ban Goodyear Kini Hadir di B-Quik, Berik anKenyamanan Lebih Untuk Konsumen