Mitsubishi Resmi Hadirkan Eclipse Cross

Minggu, 14/01/2018 17:59 WIB

mobilinanews (Singapura) - Mitsubishi secara resmi menghadirkan SUV terbarunya yakni Eclipse Cross di ajang Singapore Motorshow 2018 pada pekan ini (11-14/1).

Mobil 5-seaters ini dibekali mesin baru DOHC MIVEC 4B40 kapasitas 1.499 cc dilengkapi turbocharger yang menghasilkan tenaga sebesar 163 hp dan torsi hingga 250 Nm.

Tenaga sebesar ini disalurkan lewat gerak roda Super-All Wheel Control (S-AWC), namun disediakan juga gerak roda depan biasa.

Sumber tenaganya dikombinasikan transmisi otomatis INVECS III CVT yang menghadirkan delapan percepatan virtual dalam mode Sports.

Peranti lain yang tersedia yakni panoramic roof, heads-up display dan touchpad controller untuk pengoperasian mudah pada smartphone yang terhubung dengan display audio system.

Varian tertinggi dari Eclipse Cross yang masih diproduksi di pabrik Mizushima, Jepang ini dijual seharga SGD 123,000.

Belum ada informasi apakah SUV yang sudah menerapkan desain Dynamic Shield pada tampilan depannya ini juga akan dihadirkan di Indonesia.

Yang jelas, seperti halnya pabrikan lain, Mitsubishi Indonesia pun kabarnya akan menyiapkan beberapa model yang benar-benar baru dan varian penyegaran pada tahun 2018 ini.

Salah satu pembukanya di pertengahan bulan Januari ini. Di mana Mobilinanews telah menerima undangan "Mitsubishi Motors Launching Exhibition" pada Rabu (17/1) nanti di Jakarta.

Siapa tahu ada kejutan munculnya Eclipse Cross.

Kita tunggu saja. (anto)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag