Fakta, Eksistensi Suzuki di MotoGP Beri Andil Terhadap Penjualan di Indonesia

Senin, 05/02/2018 15:36 WIB

mobilinanews (Sentul) - Kehadiran tim pabrikan Suzuki di kejuaraan MotoGP ternyata cukup memberi dampak signifikan bagi penjualan kendaraan motor Suzuki di Indonesia. Hal itu disampaikan langsung oleh Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

"Secara tidak langsung tentunya memberi impek positif. Seberapa besar pengaruhnya itu bisa kita lihat dari tahun 2016 ke 2017 penjualan kita itu meningkat 30 persen," kata Yohan kepada redaksi mobilinanews.

Yohan menambahkan bahwa Suzuki sempat vakum dari ajang balap motor paling bergengsi seantero bumi tersebut. Selama itu pula, menurutnya ada kerinduan publik yang menanti kembalinya Suzuki ke MotoGP.

"Kita sempat vakum, lalu kemudian mulai lagi. Banyak orang yang rindu, karena Suzuki terkenal performanya bagus di sport. Soal prestasi Suzuki Ecstar saat ini tentu kita tahu tim Suzuki terus melakukan improve dan pengembangan. Memang tidak mudah karena persaingan MotoGP sangat ketat apalagi untuk tim pabrikan," sambung Yohan.

"Kembali lagi bicara pengaruh, tentunya sangat berpengaruh," tutupnya. (adri)

TERKINI
Hyundai Staria Hybrid: MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap OnePrix 2024 Palopo : Insiden Sikut dan Dorong Akibatkan Pembalap Kehilangan Posisi, Harusnya Disanksi Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta