Mau Tahu Nggak, Berapa Sih Total Populasi Mobil Bentley di Indonesia

Kamis, 22/02/2018 18:04 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Mobil pabrikan negeri Ratu Elisabeth, yaitu Bentley bisa dikatakan memang hanya mampu dimiliki golongan tertentu karena harganya yang super mahal.

Meski demikian, Indonesia tetap menjadi salah satu negara di Asia Tenggara dengan populasi Bentley yang cukup tinggi.

Dhani Yahya, Brand Director Bentley Jakarta mengatakan Indonesia memang masih dibawah Singapura, Thailand dan Malaysia, namun secara tren orang-orang kaya penggemar Bentley terus bertambah.

Baca juga: Bentley New Continental GT Diluncurkan, Harga Rp 8 Milyar

"Untuk populasi Singapura paling tinggi, lalu Thailand, Malaysia. Di Indonesia sendiri total sekitar 160 unit. Backbone nya Continental GT karena yang Bentayga baru ada di tahun 2016, setelah itu Flying Spurs jumlahnya masih dibawah Continental GT," ujar Dhani saat peluncuran New Continental GT, Kamis (22/2).

Dhani menambahkan kebanyakan dari para owner Bentley memang didominasi pengusaha-pengusaha kaya yang memiliki taste yang tinggi dan ekslusif.

"Beberapa ada yang memang pencinta Bentley, lalu ada juga yang tadinya pemilik mobil sport luxury merk lain, lalu berpindah ke Bentley. Passion dan taste jadi alasan mereka memilih Bentley," lanjutnya.

"Kenapa memilih Bentley, ini sesuai dengan gaya hidup dan passion itu tadi. Keunikan Bentley, anda berkendara tapi tak terintimidasi, kalau super car misalnya dipakai harian itu terasa awkward. Nah kalau Bentley tidak, anda mendapat kemewahan, teknologi canggih, nyaman digunakan harian dan performa mesin juga mengagumkan," beber Dhani. (adri)

TERKINI
Bamsoet Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Sirkuit Off Road Ujung Kulon Raceway Banten, Untuk Motor dan Mobil WRC 2024 Rally Portugal: 3 Toyota Teratas, Malam Ini Kalle Rovanpera dan Sebastien Ogier Fight Berebut 18 Poin Menilik Kecanggihan BYD Sea Lion 07, SUV Revolusioner dari BYD dengan Teknologi Fast Charging Mengagumkan Trump Berjanji Membatalkan Aturan Promosi Kendaraan Listrik Biden