Garda Oto Kembali Jadi Pilihan Terbaik Di Yogyakarta

Rabu, 13/05/2015 06:37 WIB

mobilinanews.com (Adv) - Garda Oto, asuransi mobil dari Asuransi Astra, kembali meraih Jogja Best Brand Index (JBBI) Award 2015. Penghargaan untuk kategori asuransi mobil tersebut merupakan kelima kalinya yang diterima Garda Oto secara berturut-turut sejak 2011. Jogja Best Brand Index Award sendiri adalah penghargaan yang diselanggarakan oleh Solo Pos dan Harian Jogja. Acara puncaknya dilangsungkan di hotel Best Western Premiere, Solo, pada Kamis, 7 Mei 2015.

Penghargaan ini merupakan pengakuan dari masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya atas kualitas produk dan layanan Garda Oto sekaligus membuktikan tingkat kekuatan merek Garda Oto yang tinggi. Pengukuran kekuatan merek secara berkelanjutan menjadi sangat penting untuk mengukur naik turunnya kekuatan merek sesuai dinamika pasar yang terus berubah. Untuk itulah dilaksanakan survei JBBI.

Pelaksanaan survei dijadikan satu antara Jogja Best Brand Index (JBBI) dan Solo Best Brand Index (SBBI). Dalam survei tersebut, terdapat empat indikator yang menjadi penilaian untuk kategori asuransi mobil yaitu kemudahan klaim, banyaknya pengguna (pelanggan), terkenal, proses cepat dan terpercaya. Survei SBBI-JBBI 2015 dilakukan terhadap 67 produk masing-masing di Yogyakarta dan Solo. Dari hasil survei yang dilakukan bekerja sama dengan Optima Solusi Indonesia, Garda Oto berhasil menjadi juara.

Perwakilan Garda Oto, yaitu Eddi Arthono (Kepala Asuransi Astra Cabang Yogyakarta-Solo), yang menerima penghargaan secara langsung, mengatakan “Dengan diraihnya pengharagaan ini, Garda Oto ingin terus mengembangkan dan meningkatkan kualitas layanan bagi masyarakat Yogayakarta dan Solo yang saat ini terus tumbuh menjadi kawasan megapolitan.” Lebih lanjut Eddi menjelaskan bahwa “Solo dan Yogyakarta merupakan pasar potensial untuk mengembangkan bisnis. Kami tidak ingin membuang kesempatan itu,” tutupnya.

TERKINI
Wuling Resmi Buka Pemesanan Cloud EV di PEVS 2024, Harga Pre-book Rp410 Juta FIF Terima Fasilitas Pinjaman Berkelanjutan Senilai 60 Juta Dolar GWM dan Spirit Global di Ajang Beijing International Automotive Exhibition BYD Motor Indonesia Tanda Tangani Kerja Sama Pembelian Lahan dengan Suryacipta Swadaya untuk Pengembangan Industri EV BYD