Fitur Ini yang Membuat Konsumen Wajib Download Aplikasi Akses Adira Finance

Rabu, 21/03/2018 19:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Sebagai platform digital yang diproyeksikan menjadi One Stop Solution bagi para konsumen. Aplikasi Akses Adira Finance menawarkan beragam fitur dan berbagai kemudahan.

Adapun beberapa fitur yang paling utama dan menjadi alasan kenapa aplikasi ini harus di download salah satunya notifikasi dan reminder jatuh tempo dan overdue cicilan.

"Konsumen akan mendapatkan reminder untuk pembayaran angsuran di H-7, H-3 dan pada saat hari jatuh tempo," ujar Dodi Y Soewandi, Head of IT Adira Finance, Rabu (21/3) di Empirica, SCBD Jakarta.

Selain itu lewat aplikasi ini pelanggan juga dapat informasi detil mengenai kontrak. Mulai dari perjanjian kontrak, jumlah angsuran, objek pembiayaan, serta tanggal jatuh tempo hingga historical credit.

"Karena biasanya informasi-informasi ini yang sering ditanyakan konsumen ke call center kita. Jadi lewat aplikasi ini mereka sudah tidak perlu pusing lagi mencari info detil," lanjut Dodi.

Tak cukup itu saja, informasi layanan lainnya juga tersedia di aplikasi ini termasuk lokasi cabang dan contact care Adira Finance, alternatif pilihan pembayaran angsuran dan informasi produk serta promo yang sedang berlangsung.

Dari semua fitur tersebut, sepertinya ini yang paling inovatif, yaitu simulasi kredit. "Konsumen bisa melakukan simulasi kredit sebelum memulai kredit. Jadi mereka bisa melakukan perhitungan sendiri," beber Dodi.

Dalam waktu dekat, Adira Finance juga akan terus mengembangkan fitur aplikasi akses Adira Finance ini, seperti fitur livechat, reservasi pengambilan BPKB, serta pengajuan perpanjangan STNK. (adri)

TERKINI
F1 2024: Max Verstappen, "Dibayar 250 juta Euro pun Tak Cukup Membuat Saya Pindah ke Mercedes" Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Wuling Raih The Most Popular EV Brand Dalam Penghargaan Listrik Indonesia 2024 Spesifikasi Nissan Magnite: SUV Kompak yang Bikin Honda HRV Kehabisan Napas!