Wow, Kota Bengkulu Diserbu Puluhan Offroader Nasional

Sabtu, 07/04/2018 10:01 WIB

mobilinanews (Bengkulu) – Jumat 6 April 2018 di Markas Korem 041/GAMAS kesibukan event bertajuk Bengkulu Xtreme Challenge 2018 (BXC) sudah dimulai. 

“Offroader Peserta BXC yang datang dari berbagai daerah harus melakukan registrasi ulang dan melakukan pemeriksaan kendaraan apakah layak mengikuti kompetisi BXC,” kata Asep Sopyan, Ketua Pelaksana event BXC yang juga jadi Kabid Roda Empat IMI Pengprov Bengkulu.

Rencananya setelah registrasi ulang dan scrutineering, malam harinya seluruh peserta akan dijamu Rohidin Mersyah - PLT Gubernur Bengkulu di Gedung Daerah bersama Muspida Bengkulu. 

Menurut data yang diterima saat ini peserta sudah hampir mencapai 70 starter. “Peserta paling jauh adalah dr. Jack dari Lombok dan juga Joko Permana dari Pangkalan Bun – Kalteng," lanjut Asep.dari

Selain itu offroader dari Jateng, Jatim, Yogyakarta, Banten, Jakarta dan kota-kota di sekitar Bengkulu seperti Jambi, Palembang, Riau, Kerinci, Sumatera Barat, Lampung dan sebagainya juga datang,” kata Asnan Andi Setyawan, Pimpinan Lomba event BXC.

Lokasi lomba yang digunakan adalah trek Pekan Sabtu – Bengkulu sekitar 12 Km dari Pusat Kota Bengkulu. Menurut rencana di lokasi ini akan dijadikan pusat kegiatan otomotif Bengkulu. 

Bahkan kabarnya Pemkot Bengkulu berniat membangun sirkuit permanen roda dua.
Lomba akan dimulai hari Sabtu, 7 April hingga Minggu 8 April. Total SS yang disediakan ada 5 SS. 

“Hari Sabtu akan dimainkan 3 SS sekaligus dan Minggu 2 SS sekaligus,” kata Asnan.

Event BXC ini akan memperebutkan piala dan total hadiah uang sekitar Rp 280 an juta. Asep berharap dengan kehadiran offroader papan atas nasional akan membawa kebangkitan offroader kota Bengkulu yang sudah lama vakum di pentas nasional.

“Dengan adanya event ini diharapkan offroader Bengkulu bisa belajar banyak dan menimba pengalaman. Sehingga nantinya offroader kota Bengkulu bisa diperhitungkan lagi di dunia kompetisi adventure off-road nasional,” kata Asep. 

Menurut Asep, Rohidin Mersyah - PLT Gubernur Bengkulu sangat mendukung kegiatan ini terbukti hampir semua OPD Bengkulu dilibatkan. Termasuk dari Korem dan Kepolisian Daerah Bengkulu. Karena terbukti event offroad mempunyai dampak yang sangat positif untuk perkembangan wisata kreatif daerah. 

“Ada wacana untuk menjadikan BXC jadi agenda tahunan dan skala event dibuat lebih besar lagi,” tutup Asep.
 
Untuk keterangan lebih lanjut bisa menghubungi
Asep Sopyan (Ketua Pelaksana BXC)  08127813389 dan Asnan Andie Setyawan )Pimpinan Lomba BXC)  08123205259. (budsan)

TERKINI
WRC 2024 Portugal: Toyota Gazoo Racing Mainkan Duet Sebastien Ogier dan Kalle Rovanpera, Hyundai Munculkan Sordo Belkote Dukung Penuh JDM Funday 2024 di Sirkuit Mandalika Lombok, Disambut Animo Tinggi Sportcar Jepang PEVS 2024: NETA Auto Indonesia Catat Prestasi Gemilang Cetak 108 SPK, Ini Fitur Unggulannya Wuling Cloud EV Raih Penghargaan The Most Tested Car di PEVS 2024, Segini Pesanan yang Diperoleh