IIMS 2018: Seni Kabuki Jepang Antar Pria Ini Menjuarai Kontes Desain Civic Type R

Senin, 23/04/2018 20:10 WIB

mobilinanews (Jakarta) - PT Honda Prospect Motor (HPM) menampilkan Honda Civic Type R dengan desain terbaik dari kontes yang diberi nama Honda Decal Competition.

Kontes ini dimenangkan oleh Hapsoro Tities Suwarno, sosok pria asal Tangerang Selatan yang memang bergerak di dunia desain. Dalam kontes yang menjadikan Civic Type R sebagai kanvas ini, Hapsoro sukses mengalahkan 400 lebih peserta dari seluruh Indonesia.

Banyak hal yang menarik dari karya Hapsoro, selain menyesuaikan dengan tema sporty, pria yang akrab disapa Hepi ini ternyata mengambil inspirasi ide awal dari seni Kabuki, sebuah seni teater asal Jepang. 

"Saya memang berkecimpung di product design, lebih banyak menggarap custom bikes dan custom cars. Tapi lebih ke digital modification. Di kontes Honda Decal ini saya mengambil inspirasi dari Kabuki, seni teatrikal Jepang yang pemainnya di rias dan riasannya tajam. Nah, dari panitia kan mintanya sporty jadi saya berpikir untuk menggabungkan sporty tersebut dengan Japanese Culture," cerita Hepi kepada redaksi mobilinanews. 

Lebih lanjut untuk pemilihan warna, Hepi mengambil ide dari Honda NSX GT3. "Untuk soal warna saya terinspirasi dari warna NSX. Kalau NSX kan dominasi warnanya putih, jadi untuk Civic Type R kreasi saya warnanya dibalik dominasi merah," beber Hepi. 

Honda Decal Competition yang merupakan kontes desain untuk Civic Type R ini digelar pada periode 12 Maret hingga 5 April 2018. Penilaian untuk "Honda Decal Competition" dilakukan oleh tiga orang juri independen yang berpengalaman di bidang modifikasi dan desain decal. Kriteria penilaian untuk kompetisi ini terdiri dari estetika grafis, kekuatan tema yang diusung dan juga aplikatif ketika diaplikasikan di mobil aslinya.

Bagi yang penasaran dengan desain Honda Civic Type R karya Hapsoro Tities Suwarno, bisa melihat langsung di booth Honda yang berlokasi di Hall D, JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. (adri)

 

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Disupport Daihatsu, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap