Delapan Crosser Nasional Disiapkan di Dua Seri MXGP 2018

Selasa, 15/05/2018 18:20 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Dari 21 seri kejuaraan dunia motocross MXGP 2018, Indonesia mendapat kehormatan menggelar hingga dua seri. 

Seri ke-12 digelar di Kota Pangkapinang, Provinsi Bangka Belitung pada 1 Juli 2018 sebagai Indonesian series. 

Selang seminggu kemudian yakni pada  8 Juli 2018 di Kota Semarang, Jawa Tengah akan menggelar seri ke-13 yang sekaligus menjadi seri MXGP of Asia.

Selain dari Ikatan Motor Indonesia, prestasi ini juga mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia. 

Pastinya, sejumlah pembalap nasional dipastikan ambil bagian di kedua seri tersebut. 

“Harapannya paling tidak pembalap nasional kita ini tidak sampai di-overlap,” jelas A. Judiarto dari PT. Arena Sirkuit Indonesia yang ditunjuk sebagai promotor lokal. 

“Semoga mereka ini nanti di tahun depan bisa tampil penuh, karena soal pembinaan butuh proses, ada waktunya,” sahut Sadikin Aksa, Ketua Umum IMI Pusat di sela konferensi pers MXPG 2018 di kantor Kemenpora (14/5).

Semoga performanya maksimal di dua seri nanti. (anto) 

Berikut nama-nama pembalap nasional di MXGP 2018:


MX2 Class
1.    Yoshua Pattipi
2.    Hilman Maksum
3.    Diva Ismayana
4.    Defintor

MX1 Class
1.    Aldi Lazaroni
2.    Asep Lukman Efendi
3.    Farhan Hendro

Powertrack Class
1.    Rizky HK

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag