SUV Asal Tiongkok DFSK Glory 580 Dinyatakan Lulus Uji Tabrak C-NCAP

Minggu, 20/05/2018 19:50 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Setelah sebelumnya sukses menerima gelar The Best SUV dan The Most Tested Choice Automobile pada IIMS 2018, kini DFSK Glory 580 punya prestasi baru. 

Belum lama, SUV asal Tiongkok ini dikabarkan lulus uji tabrak C-NCAP dan berhasil meraih lima bintang keselamatan di China. 

“Dengan sistem keamanan terbaru ini, mobil tersebut mempunyai struktur rangka yang kuat dan mampu meredam benturan keras saat terjadi kejadian yang tak diinginkan,” sebut PT. Sokonindo Automobile dalam publikasi di laman resminya. 

Prestasi ini tidak mengherankan, karena sejumlah fitur keamanan dan keselamatan terkini telah disematkan. 

Diantaranya smartkey, tire pressure monitoring system, vehicle running recorder dan rear camera, sistem rem ABS EBD, BA hingga Electronic Stability Program (ESP), serta lebih dari 200 titik kendali kebisingan dan getaran (NVH).

Sokon Glory 580 dihadirkan dengan dua pilihan mesin yaitu 1.500 cc Turbocharged Engine dan 1.800 cc Naturally Aspirated Engine.

Ditawarkan dalam dua pilihan transmisi, manual enam percepatan atau transmisi otomatis Continuously Variable Transmission alias CVT.

Glory 580 ditawarkan dengan rentang harga Rp 220 - 350 juta. Berikut Super Warranty hingga 7 tahun atau batasan tempuh mencapai 150.000 KM. 

Rasanya, harga sepadan dengan yang didapat. Hanya daya tahan yang perlu pembuktian. (anto) 


 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag