Calon Konsumen Bandingkan Wuling Cortez Dengan Mitsubishi Xpander

Selasa, 05/06/2018 14:40 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Perhelatan Jakarta Fair 2018 masih berlangsung. Di ajang tahunan ini dimanfaatkan sejumlah calon konsumen untuk berburu promo diskon maupun bonus dari pembelian kendaraan.

Ada hal menarik yang ditemui Mobilinanews selama dua minggu gelaran ini berjalan. 

“Calon konsumen kami membandingkan Wuling Cortez dengan Mitsubishi Xpander,” senyum Darwin Kantawidjaja, Kepala Cabang Wuling Arista Jayakarta yang ditemui di booth-nya. 

Menurutnya hal ini dialami sejumlah calon konsumennya. Dimana kedua model Low MPV ini bisa dibilang punya rentang harga yang berhadapan.

“Biasanya mereka membandingkan fitur-fitur yang ada di Wuling Cortez,” tambah Darwin. 

Wuling Cortez adalah MPV tujuh penumpang berkapasitas mesin 1.800 cc. 

Cortez diposisikan di atas Wuling Confero yang juga berkapasitas tujuh penumpang, namun dengan mesin 1.500 cc. 

Wuling Confero digadang sebagai pesaing Toyota Avanza di segmen low MPV, sementara Wuling Cortez punya dimensi dan kapasitas mesin menyamai Toyota Kijang Innova. 

Wuling Cortez dihargai mulai Rp 193,8 sampai Rp 264 juta. 

Sementara Mitsubishi Xpander dibanderol Rp 197,1  -  Rp 253,4 juta. 

Semua harga ini sudah dalam kondisi On The Road Jakarta Selatan. 

Tidak heran harga keduanya yang ‘head-to-head’ jadi pilihan yang sulit. 

Pastinya faktor kebutuhan dan faktor lainnya selain harga dan fitur harus dipertimbangkan matang. (anto) 


 

TERKINI
Sukses Gemilang! PEVS 2024 Jadi Tonggak Perkembangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia Halal Bihalal Nissan Terrano Club Sumatera Barat, Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya