Demi Asian Games 2018 Trotoar Ditata, Tapi Kok Molor Pengerjaannya?

Kamis, 26/07/2018 09:10 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Dalam rangka  menyukseskan Asian Games 2018 yang  dimulai pada 18 Agustus mendatang, Pemerintah Kota DKI Jakarta mengebut pembangunan penataan trotoar di Kawasan Sudirman - Thamrin menjadi lebih rapi. 

Namun disayangkan, masih ada saja segelintir warga yang menyepelekan hal tersebut. Terlihat di beberapa titik jalan, masih ada trotoar yang pecah.

Hal ini disebabkam karena para pengguna jalan terutama pengendara bus yang sengaja menaikkan bus mereka ke atas trotoar.

"Kemarin ada beberapa bus secara sengaja atau tidak sengaja menaiki trotoar itu. Ada beberapa yang sudah pecah. Jadi, saya bilang ini belum selesai aja sudah banyak pelanggaran. Kita sudah catat sih namanya. Sudah lihat operatornya," ujar Sandiaga Uno, Wagub DKI.

Untuk penataan trotoar, Uno menargetkan pengerjaannya selesai dalam waktu dekat, tepatnya akhir Juli 2018.

“Kita sudah sepakati tanggal  30 Juli semua akan selesai. Ini kan dikerjakan siang malam, kepala jadi kaki dan kaki jadi kepala, kita siap,” terang Sandiaga di Jakarta, baru-baru ini. (ronald)

 

 

TERKINI
Sukses Gemilang! PEVS 2024 Jadi Tonggak Perkembangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia Halal Bihalal Nissan Terrano Club Sumatera Barat, Diselingi Mini Adventure Offroad Bajaj Menggebrak Pasar dengan Peluncuran Pulsar NS400, Jadi Produk dengan Ukuran Terbesar Adrian Newey Ternyata Bukan Pindah ke Ferrari atau Mercedes, Tapi Tim Ini Bakal Menampungnya