Wow, Sudah 80 Ribu Pemesanan Xpander & 60 Ribu Telah Didelivery

Senin, 13/08/2018 20:01 WIB

mobilinanews (Tangerang) - Sejak diperkenalkan di ajang GIIAS 2017, Mitsubishi XPANDER telah mendulang lebih dari 80.000 pemesanan dan hampir 60.000 unit sudah dikirimkan kepada konsumen per 29 Juli 2018). 

Pada periode January – Juni 2018 angka wholesales XPANDER mencapai 39.948 unit, memimpin segmen small-MPV dengan pangsa 
pasar sebesar 29,7%.

Sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih dan menjaga posisi XPANDER di tengah keluarga Indonesia, MMKSI telah memulai kampanye baru “XPANDER Tons of Real Happiness” dari Juli 2018 dan selanjutnya.

 Kampanye ini bertujuan untuk menunjukan kelebihan dan nilai jual dari XPANDER.

 Berdasarkan kekuatan dari XPANDER, PT MMKSI ingin menunjukan bagaimana XPANDER dapat membawa berton- ton kebahagiaan nyata untuk konsumen  keluarga Indonesia.

 Kebahagiaan nyata diwujudkan dalam bentuk ‘taman hiburan keluarga’ yang dapat dinikmati 
seluruh keluarga.

 "Event telah diadakan di Summarecon Mall Bekasi pada 27 – 29 Juli 2018 dan kami  akan mengunjungi 8 kota besar lain di Indonesia," ujar Kyoya Kondo, Presdir PT. MMKSI.

Pada bulan Agustus 2018 ini “XPANDER Tons of Real Happiness” akan hadir di kota Semarang pada 17 – 19 Agustus 2018 dan kota Surabaya pada 31 Agustus – 2 September 2018.

 Untuk mendapatkan informasi lengkap seputar Mitsubishi XPANDER dan aktifitas yang diselenggarakan MMKSI kunjungi situs resmi 
Mitsubishi XPANDER di https://tonsofrealhappiness.com .

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mengucapkan terima kasih atas dukungan yang sangat baik dari semua rekan media massa, sampai jumpa di pameran otomotif selanjutnya. (BS)

TERKINI
Tips Membeli Mobil Matic Bekas dengan Cerdas untuk Kebutuhan Mobilitas Sehari-hari OnePrix 2024 Palopo : Andi Gilang Main di Home Race, Digadang Berjaya Di Tanah Kelahiran Bulukumba Sulawesi Selatan Penjualan Suzuki Melonjak 14 Persen di Maret 2024, Cermin Meningkatnya Kepuasan Pelanggan Ban Goodyear Kini Hadir di B-Quik, Berik anKenyamanan Lebih Untuk Konsumen