STORY: Rekor Demi Rekor, Marquez Menjadi Mimpi Buruk Rossi (Part 2)

Selasa, 23/10/2018 20:30 WIB

mobilinanews - Mungkin semua orang setuju kalau Valentino Rossi merupakan legenda hidup MotoGP lewat dedikasi dan rekor mengagumkannya selama berkarir. Namun jika harus ditambahkan satu nama yang juga layak dinobatkan sebagai legenda hidup MotoGP, tentunya tidak akan ada yang menolak sosok Marc Marquez.

Jika dilihat dari jumlah koleksi gelar, mungkin saat ini Marquez masih kalah dari Rossi. Namun tunggu dulu, untuk beberapa hal ternyata Marquez sudah mematahkan rekor the doctor lho. Biar lebih jelas, yuk kita bahas apa saja sih rekor Marquez yang sudah mengalahkan Rossi.

Yang pertama adalah, Marquez merupakan pembalap termuda yang mampu memenangi gelar juara dunia MotoGP. Rossi baru bisa juara di musim kedua tepatnya saat berusia 22 tahun 240 hari. Sedangkan Marquez meraih gelar juara dunia MotoGP di musim debutnya tahun 2013 saat usianya 20 tahun 266 hari.

Kemudian, Marquez menjadi pembalap dengan kemenangan terbanyak dalam satu musim. Rossi lebih dulu memegang rekor ini di tahun 2002 dengan memenangi 11 seri. Akan tetapi baby alien mematahkan rekor itu di musim 2014 dengan catatan kemenangan di 13 seri balapan.

Marquez juga mematahkan rekor Rossi lainnya sebagai pembalap termuda dengan tiga gelar juara dunia MotoGP di usia 23 tahun. Sebelumnya Rossi memegang rekor ini pada saat menginjak usia 24 tahun.

Bahkan saat Marquez di usia 24 tahun, ia kembali mencatat rekor menjadi rider termuda yang sukses memenangi empat gelar juara dunia MotoGP dan juga pebalap termuda yang merebut enam kali juara dunia di semua kelas.

Koleksi gelar Marquez saat ini hanya terpaut dua titel dari milik Rossi. Dengan usia yang masih sangat muda, Marquez jelas punya peluang besar untuk menyusul bahkan melampaui prestasi Rossi yang kini berusia 39 tahun. (adr)

TERKINI
Tips Membeli Mobil Matic Bekas dengan Cerdas untuk Kebutuhan Mobilitas Sehari-hari OnePrix 2024 Palopo : Andi Gilang Main di Home Race, Digadang Berjaya Di Tanah Kelahiran Bulukumba Sulawesi Selatan Penjualan Suzuki Melonjak 14 Persen di Maret 2024, Cermin Meningkatnya Kepuasan Pelanggan Ban Goodyear Kini Hadir di B-Quik, Berik anKenyamanan Lebih Untuk Konsumen