Weleh, Juara Kelas Pro Intersport Drift 2018 Pertanyakan Hadiah Juara Umum, Merasa Dinomor Duakan

Senin, 19/11/2018 21:12 WIB

mobilinanews (BSD City) - Juara umum kelas Pro event Intersport World Stage Qualifyer, Muhammad Irdam mempertanyakan apresiasi (baca : hadiah) kepada para juara tahun ini. Pasalnya, hingga sehari setelah event yang digelar di District BSD City, Tangerang, Minggu (18/11/2018) belum juga ada pemberitahuan apapun dari panitia.

"Padahal, waktu event terakhir di Bantul, Yogyakarta lalu, dari Pendulum selaku Organizing Committe menyampaikan kepada kami untuk datang dan bersiap menerima apresiasi di Intersport World Stage BSD City. Waktu itu, saya ngasih tahu juga kan ke mobilinanews kalau hadiah juara umum akan disampaikan di BSD City," ujar Irdam kepada mobilinanews, Senin (19/11) petang.

"Nggak cuma saya, Valentino yang juara umum Rookie dan Taref Anandito (Driftstar) juga bingung kemarin. Karena biasanya memang ada. Jadi ketika melihat pemenang lomba Autoshow (Modifikasi) menerima hadiah total Rp 500 juta untuk 5 kelas, kami merasa menjadi peserta kelas dua," curcol drifter Bandung yang prestasinya mentereng tahun ini.

"Kan yang 5 seri itu qualifier (baca : kualifikasi), tentunya ada hadiah juara umumnya dong. Tahun lalu, waktu masih gymkhana namanya, hadiah juara umumnya dikirim ke Jepang. Tapi, kami (drifting) yang merasa sebagai menu utama event, kok malah gak mendapat apa-apa. Gampangnya gini aja deh, juara umum drift ini rewardnya apa dong?," kata Irdam menggebu.

Ketika mobilinanews mencoba mengkonfirmasi kepada Kent Rusli maupun Andy Haxor (Assistant Brand Manager) dari Intersport PT Gudang Garam Tbk selaku sponsor melalui WhattShap, keduanya belum merespon. WhattShap keduanya masih centrang satu. (bs)   

TERKINI
OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag Paguyuban Motor Si Paling Paham Gelar Halal bi Halal di Warung Solo Kemang, Simak Keseruannya