Rey Ratukore Kembali Podium di Kejurnas Sport 250

Minggu, 25/11/2018 23:19 WIB

mobilinanews (Sentul) - Pada bagian lain, Rey Ratukore (Yamaha RRS) dapat menunjukkan perfoma terbaiknya dengan merenggut podium ke-3 dalam race kedua Kejurnas Sport 250 cc.

Rey, sapaan akrabnya dapat konstan berada di barisan depan. Pacuan Yamaha YZF-R25 nya tampil prima di seri 3 di Sentul International Circuit, Bogor, Minggu (25/11/2018).

Bahkan dalam beberapa lap, Rey dapat memimpin jalannya race.

“Puji Tuhan di race ke-2 ini saya berhasil meraih podium ke-3. Saya sangat senang bisa tampil prima dan bersaing di rombongan depan. Lap by lap saya bisa konstan dan sempat berada di depan," ujar Rey.

" Namun pada akhirnya saya hanya mampu finish di urutan ke-3 dan masih bisa mempertahankan posisi klasemen di posisi ke-3. Target, saya bisa di final seri nanti saya bisa berada di posisi runner-up dalam klasemen,” lanjutnya.

Berdasarkan klasemen sementara Kejurnas Sport 250 cc, Rey Ratukore mengantongi 96 poin yang berada di deretan 3 besar.

Potensi untuk meningkatkan posisinya masih terbuka lebar saat sesi pamungkas IRS 2018 nanti (12-13 Desember). (Hilary)
 

TERKINI
Hampir 100 Peserta Ikut Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang Dukung Pelari Perempuan, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Intip Cara Kartini Zaman Now Belajar Naik Motor yang Aman Bareng Honda MotoGP Spanyol 2024 : Federal Oil Apresiasi Podium Marc Marquez, Pembuktian Bersama Gresini Racing