Terios Rush Club Indonesia Sambut Hari Pohon Sedunia di Yogyakarta

Senin, 26/11/2018 23:29 WIB

mobilinanews (Yogyakarta) - Dalam rangka menyambut hari pohon sedunia pada 21 November 2018 nanti, TeRuCI (Terios Rush Club Indonesia) mengadakan penanaman pohon di Taman Nasional Gunung Berapi, Yogyakarta (17/11).

CSR ini hasil kerjasama TeRuCI dengan BP3KP (Balai Pengembangan Pembenihan dan Percontohan Kehutanan dan Perkebunan) Daerah Istimewa Yogyakartdia.

Dalam suratnya Laksana Jati Jaya, Kepala Kepala Seksi Pengembangan dan Perbenihan memberikan dua poin penting untuk TeRuCI.

Pertama mendukung kegiatan Jambore Nasional TeRuCI yang diadakan Sabtu-Minggu, 17-18 November 2018 lalu. 

Kedua, memberikan 200 bibit segon dan mahoni dalam mendukung hari pohon sedunia.

“Kami ucapkan terima kasih atas dukungan BP3KP DIY dalam rangka Jambore Nasional (JamNas) 2018 ke-10 dan partisipasinya untuk hari pohon sedunia,” jelas Budi Sunarto ID T0899, selaku Kumendan Pusat.

TeRuCI memilih tema “MESEMELEH”, gabungan dari Mesem dan Semeleh dan acara Jamnas ke-10 ini. Mesem artinya senyum, Semeleh artinya ikhlas/menerima. 

Jadi TeRuCI harus berusaha untuk tetep tersenyum dan terbuka pada semua pihak menerima perubahan jaman. (anto)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag