Ahmed Zaki : Semua Pembalap Puas, Meski Belum Sempurna

Minggu, 09/12/2018 00:44 WIB

mobilinanews (Tangerang) - Sempat membuat beberapa pihak was-was karena hujan yang turun nyaris tiap hari di lokasi street race, namun akhirnya BSD City GP berlangsung sukses Minggu (2/12/2018) lalu.

Orang pertama yang pantas mendapat ucapan selamat tentu saja Ahmed Zaki Iskandar, Bupati Tangerang sebagai kreator street race BSD City yang telah masuk tahun kedua.

"Alhamdulillah, penyelenggaraan sukses, aman, lancar, dan tidak hujan. Semua peserta puas, walaupun belum sempurna," ujar Zaki kepada mobilinanews.

Namun sebenarnya belum sempurna seperti yang disampaikan Zaki lebih bersifat minor (ringan). 

Seperti tenda paddock yang masih banyak tanah, atau ada ceceran tanah di trek.

"Itu akan menjadi catatan kami, untuk pelaksanaan street race tahun depan," ungkap Pak Bupati Tangerang dua periode ini.

Zaki optimis di venue baru yang lokasinya sekitar 5-6 km dari yang kemarin akan lebih siap.

"Lokasinya di belakang ICE BSD. Jadi gak gitu jauh dari venue lama," terangnya.

Yang menarik lagi, kali ini ayah dua anak ini juga berkesempatan turun sebagai peserta balap dengan bendera tim Landy Land.

"Senanglah...Bisa fight sampai garis finish," senyum Zaki.

Mengendarai Mercedes-Benz andalannya, pehobi kecepatan ini berhasil finish kedua kelas Euro 2000 dan naik podium.

Sayangnya, di kelas MB Ina Cup, Pak Bupati gagal finish karena mengalami trouble engine. (bs)

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda