Paul Montolalu : Hadiah Uang Tunai ISSOM Langsung Tadi Malam

Kamis, 13/12/2018 14:41 WIB

mobilinanews (Bintaro) – Tiga pemenang balap mobil ISSOM 2018 yang mendapat hadiah apartemen langsung dikonversi dengan uang pada Rabu (12/12/2018) malam di Titan Center, Bintaro, Tangerang Selatan.

Jadi, Fitra Eri, Denny Rommel Samuel serta R. Bambang Hutomo pulang dengan menenteng goodie bag berisi uang tunai ratusan juta rupiah tadi malam.

“Iya, langsung dibawa pulang tunai oleh teman-teman yang  berhak. Gak enak sebut angkanya berapa. Patokan di atas seratus. Enaknya, sebut aja ‘ratusan juta’ hehe,” ungkap Paul Montolalu, CEO ABM Motorsport kepada mobilinanews.

“Seneng lihat mereka happy,” lanjut pemilik tim ABM Motorsport yang untuk keperluan hadiah berupa 3 unit apartemen dan 15 sepeda motor hadiah ISSOM keluar dari koceknya sendiri. Hal itu disebutkan sebagai komitmen dirinya dan sang istri, Vivi Montolalu ikut memajukan motorsport di Indonesia.

Paul menerangkan, pihaknya open saja kepada para juara. “Saya tunjukkan surat-surat pemesanan dan pembayaran booking fee dan DP (down payment) dari ABM. Dana untuk pelunasan sudah kita siapkan tadi malam,” tutur pria ramah penggila mobil dan kecepatan ini.

“Jika mereka mau ambil apartemen, bisa kita langsung bayarkan ke developer atau cash mereka yang bawa dan bisa dilunasin sendiri,” terangnya.

Namun jika lebih perlu cash-nya daripada apartemen (dapat digunakan untuk keperluan lain yang lebih penting), nilai cash tersebut langsung diberikan pihak ABM ke para pemenang.

“Jadi komitmen hadiah apartemen tetap kita pegang. Tapi penggunaan dana itu, keputusan ada di tangan teman-teman sendiri. Kebetulan, ketiganya lebih pilih tunai. Itu keinginan teman-teman pembalap, bukan sepihak dari kita. Jadi fair,” lanjut Paul.

Karena hadiah yang disediakan terbilang sangat besar tersebut, ABM dinilai ikut mengangkat level balap ISSOM dan mendapat apresiasi dari berbagai pihak.

“Mohon doanya, supaya kita diberkati dan dapat terus menjadi berkat buat orang lain. Nama Tuhan yang dipermuliakan. Blessed to bless others…,” pungkas Paul. (budsan)     

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag