Pengalaman Tim Indonesia Ikuti Offroad di Brunei Darussalam

Rabu, 19/12/2018 11:17 WIB

mobilinanews (Samarinda) - Tak banyak offroader yang memakai kendaraan Mercedes-Benz tipe G Class di medan ekstrem. Padahal ada beberapa keunggulan mobil ini ketika dipakai offroad. Seperti pengalaman Tim Indonesia saat ikuti offroad di Brunei Darussalam.

Negara tetangga Brunei Darussalam mulai mengadakan ajang adventure offroad. Event pertama yang diusung NT4x4 Brunei berlangsung selama 5 hari non-stop, 8-12 Desember 2018. Indonesia kembali mengirimkan offroader dari Tim Mercedes Jip Indonesia dan Adventura sebagai wakil.

Tercatat sebanyak 30 unit kendaraan mengikuti event bertitel "Jungle Quest 2018 by NT4x4 Brunei Darussalam" dari berbagai negara. Selain tuan rumah Brunei, peserta hadir dari Malaysia, Indonesia dan Vietnam.

Tim Indonesia diperkuat Suwandi Tandrin, Isma Suhada dan Fazri Rahman. Mobil andalannya Mercedes-Benz G-Class seri 280GE.

"Beruntung kami bisa ikut event adventure offroad pertama di Brunei Darussalam," bangga Suwandi Tandrin yang menjadi driver.

"Track yang dilalui dari hari pertama hingga akhir adalah hardcore track yang cukup menantang. Kebanyakan peserta mengendarai Toyota, hanya kami yang memakai MB 280GE," ulas Suwandi.

Karena hanya satu unit mobil, Tim Indonesia bergabung dengan Malaysia dan Vietnam dalam satu group. Leadernya Hiew Min Kiyun dan Joanne. Disinilah diuji kekompakan tim antar negara.

Sebagai info, NT4x4 Brunei merupakan kompetitor dari Rain Forest Challenge (RFC) 2017. Event Director dipimpin Atiqah Abdullah dan Boy Halim. Tentunya penyelenggara disupport Departement Pariwisata dan Pemerintah Brunei Darussalam.

"Ada banyak pengalaman serta pelajaran berharga setiap mengikuti event offroad di luar negeri. Ini bisa menjadi nilai tambah bagi penyelenggara di Tanah Air," pungkas Suwandi.

Yaps! Inilah event mancanegara terakhir di tahun 2018 yang diikuti Tim MJI & Adventura dari Samarinda, Kalimantan Timur. Sebelumnya telah mengikuti ajang serupa di Sarawak dan Sabah, Malaysia.

Ditunggu kiprahnya tahun 2019 nanti. (bangve)

TERKINI
Bagoes Hermanto Terima Penghargaan Porsche Motorsport Night of Champions di Shanghai, China Suzuki Address 125 2024: Merangkai Unsur Khas Motor Matic Klasik dan Modern dengan Elegan Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok