Dina Pricillia Arisandi, Peserta Termuda Gymkhana Asia di Thailand 2018

Jum'at, 21/12/2018 19:14 WIB

mobilinanews (Bangkok) – Di antara peserta Asia Auto Gymkahana Competition (AAGC), terdapat nama Dina Pricillia Arisandi. Peserta kelas wanita dari Indonesia. Ia tercatat sebagai peserta termuda, baru 16 tahun dan masih kelas 1 SMAN 2 Banjarbaru, Kalsel.

Dina yang putri dari Hendra Raharja, Ketua Komisi Gymkhana IMI Pusat itu turun di 2 event sekaligus  AAGC dan Super Stage Thailand Championship (SSTC) – seri Kejurnas Thailand.

“Tujuan utama ikut berlomba di Thailand untuk menambah pengalaman. Mumpung dekat. Yaa, Dina kan baru, masih anak kecil hehe,” ungkap Hendra kepada mobilinanews.

Saat mengikuti sesi practice hari ini Jumat (21/12/2018) di lintasan Impact Lakeside Dong Muang, Bangkok, sempat mencetak waktu lumayan bagus. Namun karena masih nurveous, dia melakukan jump start di sesi kualifikasi.   

Kelas wanita diikuti 7 pegymkhana Ng Aik Sha (Malaysia), Jiswan Tuladhar Shrestha (Nepal), Chia-Ying Lee (Taiwan), Savitree Kwangkaew, Srimeuang Yhamjam (Thailand), Yuanita Fatma Ayunidya dan Dina Pricillia Arisandi  (Indonesia).

Bagaimana peluang  Dina pada sesi final esok?

“Nggak terlalu dipikirkan, mas. Yang utama, Dina bisa menambah pengalaman dan jam terbang di event gymkhana international . Namun jika besok dapat trofi ya disyukuri saja,” ujar Hendra.

Pria kalem ini tak lupa menyampaikan terima kasih atas support yang diberikan oleh A. Hariono, selaku Waketum Olahraga Mobil IMI Pusat. (bs)

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda