Ini Target Maxindo Renault Indonesia di Tahun 2019

Senin, 21/01/2019 16:30 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Maxindo Renault Indonesia secara resmi ditunjuk Renault Asia Pacific sebagai mitra baru untuk memasarkan dan membangun bisnis Renault di Indonesia per tanggal 24 Februari 2019.

Artinya, PT Maxindo Renault Indonesia akan memiliki hak dalam mengimpor, memasarkan, mendistribusikan dan mengelola Produk serta layanan purna jual merek Renault di Indonesia. Untuk mengumumkan hal tersebut, Maxindo menggelar konferensi pers yang berlangsung di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (21/1).

Lalu apa target Maxindo Renault Indonesia di tahun pertamanya? Pihak Maxindo menjelaskan bahwa untuk saat ini mereka belum mematok target dalam bentuk angka.

"Kami tidak mematok target, tapi kami ingin memperkuat kembali brand Renault sebenarnya sudah besar. Karena itu kita akan hadirkan beberapa model seperti MPV, SUV, dan hatchback," ujar Davy J Tuilan, COO Maxindo Renault Indonesia.

Davy menambahkan, bagaimana pun juga, brand Renault yang sudah kuat secara global menjadi modal yang baik. Apalagi market Indonesia sangat dinamis sehingga memberi celah bagi brand-brand yang sudah besar bahkan untuk merek-merek baru sekalipun.

"Dalam waktu dekat Maxindo Renault Indonesia akan meresmikan dealer Eksklusif di Jakarta dan Tangerang untuk memberikan layanan penjualan dan purna jual kepada konsumen," bebernya. (adr)

TERKINI
FIFGROUP Resmikan Kampung Berseri Astra, Binaan Pertama Di Kota Depok F1 2024: Max Verstappen, "Dibayar 250 juta Euro pun Tak Cukup Membuat Saya Pindah ke Mercedes" Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Wuling Raih The Most Popular EV Brand Dalam Penghargaan Listrik Indonesia 2024