Gokart 2019 : Akheela Chandra Dewanto Tak Pasang Target, Ini Alasannya

Rabu, 23/01/2019 13:35 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Pegokart Akheela Candra Dewanto tak pasang target pada Kejurnas Gokart Eshark 2019 yang seri kesatunya akan dihelat Minggu (27/1/2019) di Sentul International Karting Circuit (SIKC), Bogor.

"Nggak ada target apa-apa. Karena Akheel tahun ini kan ujian akhir SMP. Jadi sepertinya konsentrasinya mesti dibagi nih," ujar Okky Dewanto, sang ayah.

Saat ini, Akheel yang akan berlomba di kelas Senior, duduk di bangku kelas 9 Mentari International School Bintaro (setara kelas 3 SMP).

Akheel memperkuat tim UT Racing Dapur Cokelat dan akan tetap memakai gokart Rok.

"Nggak ada persiapan khusus kok, masih sama seperti biasa. dan sepertinya di Kelas Senior semua juga memakai gokart Rok," terang Okky.

Kelas senior akan diramaikan oleh Silvano Christian, Zahir Ali, M Harits, Rava Mahpud, Akheela Chandra Dewanto, Ethan J Ojong, Diptya Oktadewa serta Prassetyo Hardja. (hilary)

TERKINI
F1 2024 Singapura: Dikeroyok McLaren dan Ferrari, Max Verstappen Butuh Keajaiban Untuk Menang di Marina Bay Ingin Beli Mobil Bekas Toyota Berkualitas, Minta Bantuan THS Inspector Auto2000 untuk Cek Kondisi Fisik MotoGP 2024 Emilia Romagna: Punya Celah Mengalahkan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin, Begini Kata Marc Marquez Soal Perburuan Gelar Wuling Luncurkan Air ev Lite, Mampu Menempuh Jarak 300 Kilometer