Apresiasi ETCC Kali Kedua Digelar di Santika TMII, Ini Alasannya

Sabtu, 09/02/2019 20:37 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Malam Apresiasi ETCC untuk kedua kalinya dilangsungkan di Hotel Santika TMII, Jakarta Timur, Sabtu (9/2/2019). Tahun lalu juga digelar di tempat sama.

Meski digelar pada bulan Februari 2019, namun tidak ada masalah di mata pembalap. "Momen ini yang kami dan para pembalap tunggu. Karena jerih payah kami setahun mendapat apresiasi," ujar Rudy SL, juara ETCC kelas Pro.

Itulah makanya Titus Wahyudi, sang Ketua Panitia yang juga penasehat ETCC tetap bersemangat menggelar malam apresiasi untuk para juara ETCC 2018.

"Kami mendengar, keinginan para pembalap agar ada malam apresiasi untuk para pembalap. Juga kepada person yang terlibat dalam balap ETCC, untuk mendapat apresiasi khusus pada malam ini," ujar Titus.

Dan untuk tahun 2019,  lanjut Titus, ETCC tetap akan diselenggarakan yang merupakan tahun ke-9 ETCC.

Lola Moenek, GM Marketing PT. Sarana Sirkuitindo Utama (SSU) pengelola Sentul International Circuit memberi apresiasi khusus untuk trio Titus Wahyudi, Andre Dumais dan Nanang HB yang tetap komit serta konsisten menyelenggarakan balap khusus mobil Eropa.

"Salut dan penghargaan untuk Pak Titus, Andre Dumais dan Nanang yang konsisten menggelar ETCC. Sekaligus saya berharap slot kelas-kelas ETCC bisa tetap penuh diisi para pembalapnya," ujar Lola. (bs)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag