Lantik Juferri Simon, Ikin : IMI Kalteng Mesti Punya Sirkuit Permanen

Minggu, 03/03/2019 12:40 WIB

mobilinanews (Palangka Raya) - Meski sempat tertunda beberapa waktu, akhirnya Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia (Pengprov IMI) Kalimantan Tengah resmi dilantik Sadikin Aksa, Ketum IMI Pusat.

J'S Kitchen & Lounge di Palangka Raya menjadi lokasi prosesi pelantikan pada Jumat (1/3/2019) sore.

Nampak hadir jajaran lengkap Pengprov IMI Kalteng, Instansi terkait dan komunitas otomotif. Maka resmilah Pengprov IMI Kalteng dipimpin Juferri Simon selaku Ketua untuk 4 tahun ke depan Periode 2017-2021.

Juferri Simon berjanji akan memegang teguh amanah yang sudah diberikan kepada dirinya dan jajaran Pengprov IMI Kalteng.

"Kami ingin membawa IMI Kalteng lebih baik lagi ke depan," tekadnya.

"Kami berusaha maksimal menjalankan roda organisasi dan program ke depan melalui pembenahan secara administrasi dan kegiatan otomotif guna menciptakan organisasi lebih baik dan maju, lebih berprestasi dan mandiri lagi," janji Ketua Pengprov berusia muda ini.

Sementara itu Ketum IMI Pusat Sadikin Aksa mengatakan, seharusnya suatu daerah yang memiliki sirkuit permanen angka kecelakaan akan berkurang di bawah rata-rata nasional.

"Karena pembalap liar akan bisa melampiaskan hobinya di sirkuit permanen dan bisa menciptakan pembalap junior," sebut Ikin, sapaan akrab Sadikin Aksa.

Ikin menantang prestasi atlet otomotif Kalteng lebih baik lagi masa mendatang. Bagaimana meningkatkan pembalap baru di Kalteng dan membawa atlet balap Kalteng berkiprah di tingkat nasional dan internasional.

Apalagi IMI Kalteng dibimbing seorang senior seperti Andrey L. Narang.

"Beliau lebih lama lama di IMI dibanding saya," ucap Ikin. Inilah tantangan yang akan dihadapi Pengprov IMI Kalteng ke depan.

Ayo gaspol. (bangve)

 

 

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag