YROI Jakarta Chapter Terima Member Baru, Ini Syaratnya

Rabu, 24/04/2019 16:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Yamaha R25 Owners Indonesia (YROI) Jakarta Chapter mengajak para pengguna Yamaha R25 dan Yamana MT25 untuk bergabung menjadi anggota. YROI sendiri memiliki banyak divisi kegiatan yang tentunya bisa diikuti semua member. 

Syarat untuk bergabung tentunya memiliki motor yamaha berbasis R25 atau MT25 serta mengisi form data diri. Selain itu, saat mendaftar calon anggota akan dilihat keaktifannya di berbagai kegiatan baik touring, kopdar, sunmori ataupun kegiatan racing/motorsport selama kurun waktu 3 bulan. 

"Di bulan ke 4 lah mereka yang sudah bersedia bergabung melengkapi persyaratan administrasi yang dimana terdiri dari 1 kaos nasional, no regis skala nasional beserta stiker NRA dan uang kas terhitung dari dia joint awal," ujar R. Eurolendra Dutanegara Hediwibowo, Ketua Chapter Jakarta (2018-2020).

"Setiap 4 bulan akan ada penyematan atau inagurasi bagi member baru yang belom mendapat register, itu proses teori dalam persyaratan keanggotaan khususnya YROI Jakarta Chapter," lanjutnya. 

Saat ini, untuk skala nasional member YROI dikomandoi oleh Wardhani sebagai ketua umum sudah mencapai 3332 nomor register. 

YROI Jakarta Chapter biasanya sering menggelar kopdar di Dunkin Donuts Menteng. Alasannya adalah pertimbangan lokasi yang tidak terlalu jauh untuk dijangkau 5 wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan. (adr)

TERKINI
AC Mobil Tidak Dingin, Coba Lakukan 6 Cara Ini Agar Temperatur Suhu Dalam Mobil Tetap Stabil! Volta Ikut Hadir Meriahkan PEVS 2024 Dengan Luncurkan Warna Baru Tipe Mandala, Brilliant White dan Yellow! ALVA Umumkan Kerjasama dengan Bank BPD Bali, Permudah Elektrifikasi di Linkungan ASN Pulau Dewata Meneropong Target Penjualan Jutaan Unit Chery Secara Global