Wakapolda Jabar: Kecelakaan Mudik Turun 30 Persen

Jum'at, 24/07/2015 07:15 WIB

mobilinanews.com (Bandung) – Berdasarkan data dari dari RTTMC Dinas Perhubungan RI, Jumat (24/7), angka kecelakaan di wilayah Jawa Barat selama arus mudik 2015 mengalami penurunan 30 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Hal ini disampaikan langsung oleh Brigjen Pol Muhammad Taufik, Wakapolda Jawa Barat. “Selama pelaksanaan Idul Fitri ada kecelakaan, tapi tidak signifikan. Dibanding tahun 2014, ada penurunan sekitar 30 persen,” kata Taufik, Kamis (23/7). 

Keberadaan tol Cikopo – Palimanan (Cipali) dinilai memberi kontribusi untuk menciptakan arus mudik dan arus balik yang relatif lebih lancar, khususnya untuk kendaraan roda empat.

Untuk wilayah jalur Selatan, Taufik mengakui masih sering terjadi kepadatan akibat penyempitan ruas jalan di sejumlah titik, ditambah volume kendaraan yang sangat banyak. Wakapolda Jawa Barat berharap ke depannya ada infrastruktur baru yang dapat mengurai kemacetan di jalur selatan Jawa Barat ke depannya.

Berdasarkan rencana ke depan akan ada pembangunan tol Cileunyi – Tasikmalaya. Semoga bisa terealisasi...

Sumber: RTTMC Dishub RI

TERKINI
Ribuan Peserta Balap Antusias Ramaikan HIDRONE2 HOGERS Indonesia F1 2024: Adrian Newey Sudah "Nyangkut" di Ferrari, Begini Komentar Lewis Hamilton dan Petinggi Red Bull Racing BFGoodrich dan Rawtyperiot Luncurkan Kolaborasi High-Performance Fashion F1 2024 Emilia Romagna: Menuju Sesi Kualifikasi, Charles Leclerc lebih Khwatirkan Angin Daripada Verstappen