IIMS 2015 : Rok Bagoros Siap Guncang JI-Expo Kemayoran

Senin, 03/08/2015 20:51 WIB

mobilinanews.com (Jakarta) – Free styler dan  stunt rider asal Slovenia, Rok Bagoros bakal mengguncang arena Indonesia International Motor Show (IIMS) di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, 20-30 Agustus 2015.

Hal itu disampaikan A Judiarto, ketua umum Pengprov IMI DKI kepada mobilinanews. “Rok Bagoros akan tampil 3 hari di IIMS, weekend akhir Agustus, tepatnya pada 28-30 Agustus 2015. Ini merupakan persembahan IMI DKI dan KTM,” ujar Judiarto.

hen

Kepastian itu disampaikan setelah Judiarto dan petinggi KTM melakukan kontak dengan kelahiran 16 Maret 1989 yang terkenal dengan tunggangan KTM Duke 690 single silinder itu. Dikatakan Judiarto, selain akan berkiprah dengan aksi memukaunya juga akan melakukan jumpa fans dan makan malam bersama.

“Rok Bagoros yang sudah terkenal di seantero dunia juga minta aksi spektakulernya bisa dilakukan pada malam hari. Sehingga bisa dinikmati pengunjung IIMS yang akan menjadi mencapai puncaknya di tiga hari weekend menjelang penutupan,” sebutnya lagi.

Sementara itu Hendra Noor Saleh, direktur PT Dyandra Promosindo selaku penyelenggara IIMS menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap IMI DKI dan KTM. “Saya terharu atas kreasi Pak Judiarto dan KTM. Adanya aksi Rok Bagoros ini sekaligus melengkapi tampilnya dua free style dunia. Sebelumnya, Graham Jarvis telah memastikan bakal menggemparkan IIMS di pekan awal pelaksanaan pameran otomotif terakbar itu,” ungkap Hendra.

Dikutip dari akun Twitter resmi Rok Bagoros, @Rokbagoros,  adalah atlet freestyle motor profesional yang disponsori oleh produsen motor KTM Austria sejak lima tahun lalu. Dengan motornya, ia berhasil menyabet gelar World Best Stunt Show pada 2010, 2011 dan 2014.

TERKINI
FIFGROUP Resmikan Kampung Berseri Astra, Binaan Pertama Di Kota Depok F1 2024: Max Verstappen, "Dibayar 250 juta Euro pun Tak Cukup Membuat Saya Pindah ke Mercedes" Begini Cara Mudah Melihat Kampas Rem Lewat Indikator Motor, Simak Tata Caranya! Wuling Raih The Most Popular EV Brand Dalam Penghargaan Listrik Indonesia 2024