Transmisi Baru Hino Bus RN 285, Lebih Bertenaga dan Hemat BBM

Minggu, 18/08/2019 22:58 WIB

mobilinanews (Bandung) - PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) menggelar Road Test sekaligus kenalkan fitur baru dari Bus RN 285, Microbus 110 SDBL dan FC Bus di Bandung pada Kamis (15/8/2019).

Road test ini juga memperkenalkan transmisi baru dari Hino Bus RN 285 yang saat ini menggunakan tipe ZF6S1010B0 over drive yang lebih bertenaga dan hemat bahan bakar dalam pengoperasian. 

Hino Bus RN 285 saat ini juga memiliki Retarder Transmission yang membantu proses pengereman menjadi lebih aman dan nyaman bagi penumpang dan juga pengemudi. 

Keuntungan lainnya dengan penggunaan retarder ini adalah mengurangi lelah pengemudi karena frekuensi mengijak pedal rem yang berkurang.

Sehingga berdampak juga terhadap penghematan penggunaan kanvas rem untuk menghemat biaya operasional pengusaha bus. 

Bus RN sendiri merupakan bus andalan di jalur Trans Jawa, bus ini dirancang dengan kualitas dan tingkat efisiensi yang tinggi. 

Dimana baru-baru ini, dari hasil road test yang dilakukan Hino untuk tipe Hino Bus RN 285, dari terminal Pulo Gebang, Jakarta sampai terminal Purbaya, Surabaya pulang pergi (PP). 

Dapat terlihat dari hasil road test tersebut, Hino Bus RN 285 dengan kapasitas oli yang lebih sedikit sangat handal digunakan di tol trans jawa karena temperatur oli tetap stabil dan tidak panas. 

Bahkan temperatur selama test dibawah nilai standar flash point temperatur yang ditetapkan. Hasil ini memberikan kepercayaan dan kenyamanan bagi para pengusaha otobus atau PO. 

Karena bus ini sangat tepat untuk digunakan sebagai transportasi jarak jauh seperti rute Tol Trans Jawa dan membuat bisnis lebih efisien. 

Karena perawatan atau penggunaan oli yang lebih sedikit ditambah dengan perawatan yang rutin membuat bus Hino semakin ekonomis dan efisien sebagai partner bisnis. (anto)

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda