Setelah 10 Tahun, Dominations Audio Kenalkan Digital Signal Processor Baru

Selasa, 20/08/2019 13:31 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Wahyu Tanuwidjaja, pakar audio mobil di Indonesia mengadakan workshop audio berjudul Sharing is Caring pada Senin (19/8/2019) di Jakarta. 

Founder dari Audioworkshop ini membahas masa depan car audio sekaligus memperkenalkan Digital Signal Processor (DSP) dari merek Dominations Audio, setelah 10 tahun lalu generasi pertamanya diluncurkan. 

Kilas balik, 10 tahun lalu Dominations The Corpus Call-O-Sum menjadi DSP merek Indonesia pertama yang ada di pasar asia. 

Sekarang 10 tahun kemudian, hadir kembali dengan fitur, harga dan kemampuan terbaik. The All New Corpus Call-O-Sum 8425 / 6425 hadir dalam dua versi, 8 channel dan 6 channel.

“Saat ini banyak mobil-mobil terbaru yang head unit-nya sudah tidak bisa diganti, solusinya kita pakai DSP ini untuk upgrade audionya,” ujar pria pemegang gelar EMMA Expert Unlimited Champion Tuner ini. 

“Kami punya DSP yang sudah built-in. Ada fitur USB 48K 24 bit, ini sudah setengah high-res, lebih bagus dari CD,” tambah Juara tiga kali PAHAMI All Champions / COC IIMS Tuner ini. 

“DSP baru ini ada media player, sudah bisa pakai suara bagus yang high-end dan low-end,” tambah Wahyu di depan para instalatur dan pehobi audio yang ikut seminar.

Pada workshop audio ini dibahas tuntas cara memilih dan mengidentifikasi DSP yang dibutuhkan para instalatur audio. 

“10 tahun lalu kami bikin di pabrik Korea, sekarang bikin di China, pabriknya lebih bagus,” tutupnya. Harga jual retail untuk 8425 8 Channel Rp 5.500.000,- dan 6425 6 Channel Rp 2.750.000,-. 

Berikut fitur dari The Corpus CALL-O-Sum 8425 : 
- 8 Channel signal processing with mixing input
- 31 hand parametric E0 with easy tune function 
- Multislope crossover with phase control 
- Time alignment for precision imaging & staging 
- 4 High input, 2 RCA Line input 
- 4x25 Watts High level output, 8 RCA Line output 
- 24 bit A to D converter by Asahi Kasei AKM 5720 
- 24 bit D to A converter by Cirrus Logic CS42528 
- OLED Controller for easy access 
- DSP controlled via PC, Android, loS 
- Direct streaming music

Fitur dan harga yang ditawarkan cukup kompetitif. Pemilik mobil terkini yang ingin upgrade audio sudah ada solusinya. (anto)

TERKINI
Sukses Gelar Porsche Sprint Challenge Indonesia, Bagoes Hermanto Terima Penghargaan Porsche Motorsport Night of Champions Suzuki Address 125 2024: Skutik Matic Modern Bernuansa Klasik Yang Tampil Elegan Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok