ISSOM Night Race : Radit Siap Kalahkan Gerhard & Aldio Oekon

Rabu, 21/08/2019 18:05 WIB

mobilinanews (Sentul) - Pembalap andalan Buminata Motorsport, Radityo Mahendra turun di 3 kelas pada ISSOM 2019 di Sentul International Circuit, Bogor.

Yakni ETCC 2000 Pro, HJSC Rising Star serta ITCR Rising Star, dengan mengandalkan BMW E36 Coupe dan Honda Jazz.
 
“Ingin perform dengan maksimal dan menjuarai kelas yang saya ikuti,” ujar Radit yang tahun ini juga membimbing Rayhan Danendra, sang adik yang mulai terjun ke kompetisi balap.

Itu salah satu alasan kenapa ia memilih pamit meninggalkan ABM Motorsport.

“Orang tua ingin saya fokus untuk membimbing dia sehingga tidak terbebani oleh target dari tim,” terang Radit.

Lalu, siapa pesaing utama di kelas-kelas yang diikuti Radit kini berprofesi sebagai lawyer? 

“Di ETCC saingannya ada Aldio Oekon dan Gerhard Lukita. Di HJSC ada Adrian Paruntu, Ahmad Fadillah dan Hendra Bonank,” buka Radit.

Untungnya, keterlibatan Radit di ajang balap mobil mendapat support maksimal dari orang-orang tercinta. 

Seperti saat pertama turun di ajang ISSOM 2013, justru didorong orang tuanya untuk menyalurkan hobi dan skill balap disalurkan di sirkuit bukan di jalan raya. 

“Figur ayah dan ibu saya, totalitas mensupport dan menjadikan saya dapat berkompetisi di ISSOM seperti sekarang ini,” tambah Radit. (bs)
 

TERKINI
Chery dan Konsistensi Inovasi Teknologi di OMODA E5, Bukti Keseriusan Dalam Mendukung EV Indonesia Wuling Resmi Buka Pemesanan Cloud EV di PEVS 2024, Harga Pre-book Rp410 Juta FIF Terima Fasilitas Pinjaman Berkelanjutan Senilai 60 Juta Dolar GWM dan Spirit Global di Ajang Beijing International Automotive Exhibition