`Hancur` di Honda, Lorenzo Masih Berambisi Bikin Rekor

Jum'at, 23/08/2019 09:15 WIB

mobilinanews (Inggris) - Ironis. Gabung dalam tim elit Repsol Honda tahun ini, rekor terburuk malah menimpa Jorge Lorenzo sepanjang karirnya di ajang Grand Prix sejak 2002.Ini kali pertama ia gagal finish di grup 10 Besar.

Saat debutnya di ajang GP 125cc musim 2002, Lorenzo bisa finish ke-7 dan 9. Saat main di MotoGP, ia malah bolak-balik juara dan podium sehingga mampu raih gelar dunia sebanyak 3 kali.

Beda saat membesut Honda RC213V musim ini. Benar-benar hancur. Dari 11 ronde yang sudah digelar, ia hanya sempat tarung di 7 seri. Empat seri dilewati dari luar lintasan akibat cidera. Dari 7 seri itu, ia pun hanya  5 kali mencapai finish. Semuanya di luar 10 Besar. Hasil terbaiknya hanyalah P11.

Meski demikian, ambisi Lorenzo ternyata masih menggebu-gebu. Meski bolak-balik celaka, ia bilang masih percaya diri di atas Honda RC213V dan sngat tertantang untuk membuat rekor tersendiri.

"Tantangannya adalah rekor menang di atas tiga motor berbeda," katanya.

Itu sekaligus klarifikasi dirinya kalau tahun depan masih akan tetap bersama Honda sesuai kontrak. Ia tegas membantah rumor kepindahannya ke Ducati maupun tim satelit Yamaha.

"Berbagai spekulasi beredar meski saya tak pernah mengatakan apapun," imbuhnya.

Rekor menang di tiga motor pabrikan berbeda, sepertinya memang hanya itu yang bisa menyemangati dan realistis dikejar pembalap Spanyol itu. Ia sudah raih kemenangan di atas Yamaha dan Ducati. Tinggal menadapuk satu saja kemenangan, ia pun raih rekor baru.

Sebelumnya Valentino Rossi sempat tertantang untuk meraih rekor serupa. Setelah menang di atas Honda dan Yamaha, ia melipir ke Ducati pada musim 2011 dan 2012. Sayang, dalam dua musim kompetisi itu The Doctor gagal meraih satu saja kemenangan bersama Ducati.

Lantas, kapankah Lorenzo bisa menang di atas 213V? Masih ada 8 seri sisa musim ini dan apa saja mungkin terjadi. kalau gagal, ya coba lagi tahun depan, mumpung masih berseragam Honda. (rnp)

TERKINI
Bagoes Hermanto Terima Penghargaan Porsche Motorsport Night of Champions di Shanghai, China Suzuki Address 125 2024: Merangkai Unsur Khas Motor Matic Klasik dan Modern dengan Elegan Sambangi Tempat Bersejarah, Wahana Makmur Sejati Ajak Media City Touring Pakai Honda Stylo GT Radial Dukung Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah Bekasi Esok