Pabrik Cikarang Jadi Cikal Bakal Motherplant Suzuki di Indonesia

Rabu, 28/08/2019 13:01 WIB

mobilinanews (Cikarang) – Pada kegiatan All New Ertiga Tripventure yang diadakan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pada Selasa (27/8/2019), rombongan media diajak berkeliling melihat fasilitas pabrik baru Suzuki di Cikarang, Jawa Barat.

 Meski hanya sebatas dari luar bangunan menggunakan bus yang disediakan, kegiatan yang bersifat ‘sightseeing’ sedikit menggambarkan aktifitas produksi.

Pabrik baru Suzuki di Cikarang ini diresmikan Menteri Perindustrian pada 2015 dan saat ini hanya untuk memproduksi MPV Ertiga. 

Luasnya 130 Ha, tiga kali lebih luas dari pabrik lama Suzuki di Tambun, Bekasi. Direncanakan pada 2020 aktifitas produksi di Tambun pindah ke Cikarang. 

“Nanti akan jadi mother plan Suzuki di Indonesia, seperti Kosai Plant di Jepang,” jelas Jumaidi, Plant Technical Controller yang mendampingi media di dalam bus.
 
Sat ini jam kerja karyawan baru satu shift dengan total pekerja 1.300 orang, jadi menurutnya kapasitas produksi terbilang masih longgar.
 
Produksi powertrain ada dua shift, karena berbagi untuk proporsi ekspor. Powertrain dan transmisi sudha diproduksi di pabrik ini. 

Hasil produksinya untuk kebutuhan domestik dan ekspor ke Myanmar untuk komponen. Sementara ekspor utuh alias CBU (Completely Knock Down) baru dikirim ke Amerika Latin.
 
Fasilitas lainnya ada assembling body, stamping and painting, pressing serta welding. “Jadi disini tidak ada buffer stok,” ujarnya.
 
Pressing sendiri berkapasitas 5.200 V untuk membuat komponen bodi yang besar-besar. Untuk komponen kecil disuplai dari para vendor. Sumber daya pabrik didukung kerjasama dengan PLN yang menyuplai 150.000 Volt. 

Fasilitas painting sendiri menerapkan celup kolam cat, mix dengan anti karat dan sudah mengadopsi robotic, serta dilengkapi fasilitas oven painting.

Proses plastic injection moulding and trimming juga dilakukan disini. Khusus proses Welding juga menerapkan sistem robotics baru semua dari Jepang, ada 220 unit robot yang terlibat.

“Produksi komponen kami disini khusus untuk bodi parts dan main product komponen besar,” tambahnya menyebut produksi satu hari mencapai 200 unit untuk suplai domestik dan 50 unit untuk ekspor. 

“Kami juga sudah punya fasilitas Sirkuit sendiri untuk test product,” tutupnya. Segenap fasilitas ini tentunya terus menggerakkan produktifitas Suzuki Indonesia untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik dan ekspor yang terus berkembang. (anto)

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag