MotoGP Thailand 2019 : Marquez Juara Dunia, Selebrasi Bola 8

Minggu, 06/10/2019 15:32 WIB

mobilinanews (Thailand) - Musim ini masih ada sisa seri balap MotoGP di Jepang, Australia, Malaysia, dan Valencia.

Tapi, tak ada lagi cerita perebutan gelar 2019 setelah Marc Marquez menjuarai GP Thailand, Minggu (6-10-2019) hari ini.

Sukses itu sekaligus mengunci gelar 2019. Dengan total poin saat ini 325, tak ada satu pun pembalap yang bisa mengejarya dalam empat seri sisa.

Andrea Dovizioso (Ducati) yang terdekat dalam klasemen, sudah defisit 110 poin.

Pertarungan berebut poin berikutnya hanya akan seru dalam perebutan posisi 3 Besar. Antara Alex Rins (Suzuki), Maverick Vinales (Yamaha) dan Danilo Petrucci (Ducati). Ketiganya punya poin rapat di angka 167, 163 dan 162.

Penantian lain yang tak kalah menarik adalah pengejaran sang rookie Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) terhadap sang legenda Valentino Rossi (Yamaha).

Rossi yag berada di urutan 6 klasemen sementara punya poin 145. Dikutit Quartararo dengan nilai 143. Hanya selisih dua angka.

Ternyata, Marquez memang pembalap yang masih lapar kemenangan. Membuntutui Quartararo sejak lepas start, sebenarnya posisinya aman dalam kejuaraan dunia, karena saat itu Dovizioso hanya bisa bertahan di urutan 4 dan tak ada tanda-tanda bisa menyalipnya ke baris depan.

Namun, karena ada kesempatan, Marquez pun paksakan kemenangan di akhir lomba.

Drama di lap terakhir tahun lalu bersama Dovi di Thailand, terulang lagi. Kali ini bersama Quartararo.

Marquez sukses menutup laju Quartararo di tikungan terakhir, dengan sedikit sentuhan fisik pada roda depan Quartararo.

Di tengah selebrasi yang sudah disiapkan kubu Marquez, Quartararo memperlihatkan rasa kecewa luar biasa.

Hanya karena kurang pengalaman, 2 kali Marquez menggagalkan kemenangannya musim ini. Keduanya di tikungan terakhir pada lap terakhir.

Marquez sukses meraih gelar dunia kali ke-8 di tiga kelas, 6 di antaranya di MotoGP dalam 7 tahun karirnya di kelas primer.

Sejak manggung di MototGP pada 2013, ia hanya gagal juara dunia pada musim 2015. Saat itu yang bersaing hingga seri terakhir adalah Valentino Rossi, melawan Jorge Lorenzo yang akhirnya juara dunia.

Selebrasi Marquez pun unik di Thailand. Bukan hanya mengenakan kaos berlogo 8, tim juga sudah menyiapkan sebuah meja biliar di pinggir sirkuit.

Hanya terdiri dari 2 bola, bola putih dan bola 8. Bak seorang pebiliar, Marquez menyodok bola 8 masuk lobang. Plukkk, dan tim pendukungnya pun bersorak-sorai menyambut gelar dunia ke-8.

"Ini tahun yang benar-bear fantastis. Saya mengakhirinya dalam posisi juara, terlebih karena sangat sulit mengalahkan Quartararo. Ia sangat cepat di beberapa bagian sirkuit," kata Marquez yang dalam 2 kesempatan sebelumnya gagal menyalip, dan akhirnya menunggu sampai lap terakhir.

Selamat buat Marquez! Buat Quartararo masih ada empat race di depan, untuk coba membukukan kemenangan perdana di tahun debutnya sebagai rider MotoGP. (rnp)

HASIL LENGKAP MOTOGP THAILAND 2019

Pos.PointsNum.RiderNationTeamBikeKm/hTime/Gap
12593Marc MARQUEZSPARepsol Honda TeamHonda179.339`36.223
22020Fabio QUARTARAROFRAPetronas Yamaha SRTYamaha179.3+0.171
31612Maverick VIÑALESSPAMonster Energy Yamaha MotoGPYamaha179.2+1.380
4134Andrea DOVIZIOSOITADucati TeamDucati178.5+11.218
51142Alex RINSSPATeam SUZUKI ECSTARSuzuki178.5+11.449
61021Franco MORBIDELLIITAPetronas Yamaha SRTYamaha178.2+14.466
7936Joan MIRSPATeam SUZUKI ECSTARSuzuki177.9+18.729
8846Valentino ROSSIITAMonster Energy Yamaha MotoGPYamaha177.9+19.162
979Danilo PETRUCCIITADucati TeamDucati177.6+23.425
10630Takaaki NAKAGAMIJPNLCR Honda IDEMITSUHonda177.1+29.423
11563Francesco BAGNAIAITAPramac RacingDucati177.1+30.103
12435Cal CRUTCHLOWGBRLCR Honda CASTROLHonda176.9+33.216
13344Pol ESPARGAROSPARed Bull KTM Factory RacingKTM176.7+35.667
14243Jack MILLERAUSPramac RacingDucati176.4+39.736
15129Andrea IANNONEITAAprilia Racing Team GresiniAprilia176.4+40.038
16 88Miguel OLIVEIRAPORRed Bull KTM Tech 3KTM176.4+40.136
17 53Tito RABATSPAReale Avintia RacingDucati176.0+44.589
18 99Jorge LORENZOSPARepsol Honda TeamHonda175.3+54.723
19 17Karel ABRAHAMCZEReale Avintia RacingDucati175.2+56.012
20 55Hafizh SYAHRINMALRed Bull KTM Tech 3KTM174.8+1`01.431
Not Classified
  41Aleix ESPARGAROSPAAprilia Racing Team GresiniAprilia174.49 Laps
  82Mika KALLIOFINRed Bull KTM Factory RacingKTM172.623 Laps

KLASEMEN PEMBALAP USAI GP THAILAND 2019

Pos.RiderBikeNationPoints
1Marc MARQUEZHondaSPA325
2Andrea DOVIZIOSODucatiITA215
3Alex RINSSuzukiSPA167
4Maverick VIÑALESYamahaSPA163
5Danilo PETRUCCIDucatiITA162
6Valentino ROSSIYamahaITA145
7Fabio QUARTARAROYamahaFRA143
8Jack MILLERDucatiAUS119
9Cal CRUTCHLOWHondaGBR102
10Franco MORBIDELLIYamahaITA90
11Pol ESPARGAROKTMSPA80
12Takaaki NAKAGAMIHondaJPN74
13Joan MIRSuzukiSPA58
14Aleix ESPARGAROApriliaSPA46
15Francesco BAGNAIADucatiITA34
16Andrea IANNONEApriliaITA33
17Miguel OLIVEIRAKTMPOR29
18Johann ZARCOKTMFRA27
19Jorge LORENZOHondaSPA23

 

 

TERKINI
Hampir 100 Peserta Ikut Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang Dukung Pelari Perempuan, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Intip Cara Kartini Zaman Now Belajar Naik Motor yang Aman Bareng Honda MotoGP Spanyol 2024 : Federal Oil Apresiasi Podium Marc Marquez, Pembuktian Bersama Gresini Racing