Wow, Sean Gelael Akan Kembali Turun Rally, Danau Toba Rally 2019 Jadi Ajang Comeback?

Rabu, 23/10/2019 17:20 WIB

mobilinanews (Medan) - Kabar itu datang dari pereli senior yang juga salah satu pengurus IMI Provinsi Sumatera Utara, Eddy WS. Bahwa pada putaran 3 Kejurnas Rally dengan titel Danau Toba Rally 2019, 23-24 November akan diikuti beberapa top Indonesia bahkan pereli dunia.

"Kami telah mendapat informasi bahwa Sean Gelael bakal turun dengan mobil anyar Citroen R5, di Danau Toba Rally 2019," ungkap Eddy kepada mobilinanews.

Dari info itu pula, lanjut Eddy WS, denger-denger tim KFC Jagonya Ayam akan menurunkan 2 mobil.

"Yang satunya lagi akan dipakai pereli WRC dan senior dari Spanyol, Carlos Sainz," lanjut Eddy yang jika reli selalu berpasangan dengan navigator abadinya, Syariful "Ucok" Adil itu.

Tentu Eddy WS tak sedang membual. Pasalnya, ya itu tadi selain salah satu pengurus di IMI Provinsi Sumatera Utara, juga adalah salah seorang panitia ke putaran 3 kejurnas rally tersebut.

Saat ini, dalam 4 tahun terakhir, Sean Gelael adalah pembalap Indonesia yang berlaga di ajang balap formula GP2 (sekarang F2) memperkuat tim KFC Jagonya Ayam. 

Namun prestasi putra tunggal pasangan mantan pereli Ricardo Gelael dan artis Rini S Bono ini tidak terlalu cemerlang.

Mungkin karena itu, kemudian Sean akan come back ke ajang reli yang pernah digeluti sebelum pindah ke balapan open wheeler? Belum tahu pasti juga. 

Yang jelas, ketika berusia 11 tahun, Sean saat itu dinobatkan sebagai juara nasional sebagai navigator reli.

"Yang jelas pula, dengan Sean ikut rally, akan bagus banget buat kompetitor perally group M," tambah Eddy WS.

Apalagi Danau Toba Rally kali ini bakal menantang karena sebagian besar adalah jalur atau special stage (SS)  yang dipakai World Rally Championship pada 1997 lalu. SS-nya dikelilingi hutan pinus. 

"Bakal ramai lagi Rally Indonesia kalau bos Kentucky comeback rally. Kami sangat senang dan berharap rally Indonesia akan makin bergairah. Masih ingat junior rally hadiahnya mantap," pungkas Eddy WS. (bs) 

     

 

TERKINI
Awas! Menyemprot Bagian Dalam Mesin Dengan Angin Kompresor Ternyata Dapat Berbahaya Untuk Motor MotoGP 2024: Demi Kursi di Tim Pabrikan Ducati, Marc Marquez Rela Korbankan 5 Sponsor Setianya Perkuat Layanan, Chery Buka Diler Baru di Jalan Veteran Makassar Sulawesi Selatan Dukung Kemajuan SDM Siswa, Auto2000 Edukasi Pelajar SMK Tentang Mobil Listrik