Langkah IMI Pusat Sukseskan Formula E Jakarta

Rabu, 08/01/2020 13:05 WIB

mobilinanews (Jakarta) - Menyambut event balap Formula E yang akan dilangsungkan di kawasan Monas, Jakarta, 6 Juni mendatang, IMI Pusat sebagai induk organisasi bermotor di Indonesia dan partner penyelenggara Jakpro telah menyiapkan beberapa langkah.

"Sebagaimana lingkup kewenangan IMI di bidang Safety, Regulasi & Teknis, maka proses di bidang tersebut telah berjalan sesuai perencanaan," ungkap Jeffrey JP, Sekretaris Jenderal IMI Pusat kepada mobilinanews.

Menurut Jeffrey, official letter Track Homologation Dossier telah dikirimkan ke FIA Circuits Commission per 16 Desember 2019. 

"Dan proses Medical Questionnaire juga sedang dikoordinasikan dengan Tim Medis & Formula E Organization, untuk dibahas lebih lanjut pada saat kedatangan FIA Track Inspector," lanjut Jeffrey.

Tilke Track Designer & Sporting Director Formula E akan datang dan melakukan inspeksi di Jakarta pada 30-31 Januari 2020. 

"Kami juga akan melakukan meeting session dari Tim Race Management & Race Control di Sekretariat IMI Pusat, untuk pembahasan further preparation on the step," terang Jeffrey.  

Btw, 6 Juni 2020 itu sebentar lagi loh. Kapan akan mulai overlay (pengaspalan ulang) trek? Sementara menurut BMKG, curah hujan tinggi sampai akhir Maret nih. (bs)

TERKINI
GWM Indonesia dan Ideafest Selenggarakan Diskusi Inspiratif Bahas Transformasi Industri Melalui Pengalaman Baru Hyundai Staria Hybrid, MPV Mewah dengan Teknologi Hybrid Unggulan Daihatsu Kumpul Sahabat Yang Disupport GT Radial, Ajak Pelanggan Setia Berbagi Kebahagiaan di Harapan Indah Bekasi Dealer BYD Cibubur Sebagai Salah Satu Flagship Dealer di Indonesia, Dilengkapi Fasilitas Lengkap