Michelin Perkenalkan Ban Baru Untuk MotoGP 2020

Jum'at, 10/01/2020 23:31 WIB

mobilinanews (Italia) - Suplier ban MotoGP, Michelin memperkenalkan ban terbaru yang akan digunakan pada musim 2020.

Ban belakang didesain dengan konstruksi baru yang bertujuan untuk meningkatkan performa pembalap. 

Piero Taramasso, Two Wheel Manager Michelin mengatakan perubahan konstruksi pada ban belakang ini pertama kali dilakukan sejak 2 tahun terakhir. 

"Setelah melalui rangkaian tes yang ketat, kami perkenalkan ban terbaru ini," ungkap Piero. 

Tak hanya itu, ban baru ini juga diklaim akan meningkatkan stabilitas pembalap dan meningkatkan catatan waktu.

Ban terbaru ini sebelumnya telah diuji pada rangkaian tes di Brno dan Misano. Konstruksi ban baru ini disandingkan dengan compound ban yang didesain sesuai dengan karakter sirkuit.

Piero juga menyebutkan Michelin telah menginformasikan perubahan ini kepada Dorna dan IRTA.

Kami tak sabar menunggu hasil dari perubahan ini," tutup Piero. 

Ban ini akan digunakan pada debut pertaman MotoGP 2020 yang berlangsung di Qatar pada 8 Maret mendatang. (adr)

TERKINI
PEVS 2024: NETA Auto Indonesia Catat Prestasi Gemilang dengan Penjualan 108 SPK, Ini Keunggulan yang Ditawarkan Wuling Cloud EV Raih Penghargaan The Most Tested Car di PEVS 2024, Segini Pesanan yang Diperoleh WahanaArtha Ritelindo Rayakan Hardiknas dengan Program dan Promo Spesial GIIAS 2024: Dorongan Konsisten untuk Industri Kendaraan Bermotor Indonesia