12 Pegokart Asal Cina Gagal Ikuti AKOC di Sentul Karena Wabah Corona

Senin, 10/02/2020 15:18 WIB

mobilinanews (Jakarta) - 12 pegokart asal Cina yang sedianya akan mengikuti round 1 Asian Karting Open Champiobship (AKOC) di Sentul International Karting Circuit, Bogor, 14-16 Februari gagal ke Indonesia karena wabah Corona.

"12 pegokart itu termasuk dari 50 pegokart luar negeri yang akan mengikuti AKOC di SIKC akhir pekan ini," ujar Dony Sarwono, Ketua Komisi Gokart IMI Pusat kepada media di Jakarta, Senin (10/2/2020).

Namun karena ada larangan dari kedua belah negara untuk tidak saling mengunjungi lantaran wabah virus Corona di provinsi Wuhan, Cina, akhirnya mereka gak bisa ikutan pada event gokart bergengsi Asia tersebut.

"Sehingga akan ada sekitar 40 pegokart dari Asia diantaranya Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Srilangka dan Jepang," lanjut Dony saat yang preskon didampingi Rifat Sungkar (PT SLI), Haridarma Manoppo (manager SIKC), Anondo Eko (Ketum IMI DKI) serta Dodi Irawan.

Peserta dari lokal sendiri sekitar 30 an yang jika dijumlahkan dengan peserta asing AKOC akan diikuti 70-80 peserta.

"AKOC berbeda dengan event gokart lainnya karena boleh memakai mesin dan sasis berbeda. Yang sama harus digunakan adalah ban, yang memakai one make tire," sambung Haridarma Manoppo.

"Bergulirnya AKOC ini sekaligus menandai Sentul International Karting Circuit telah menyandang homologasi, sepanjang sejarah sirkuit gokart di Indonesia. Yang bisa untuk mengadakan perlombaan international bahkan kejuaraan dunia," pungkas Rifat Sungkar. (bs)

TERKINI
Motor Listrik Polytron Pecahkan Rekor MURI, Touring Jakarta-Bali Tempuh Jarak 1.333 KM BMW Connected Drive Hadir di Indonesia untuk Experienve Baru Berkendara Pentingnya Memiliki Asuransi Motor: Perlindungan dan Keamanan Finansial Turnamen Futsal FORWOT 2024, Wadah Olahraga dan Interaksi Positif di Industri Otomotif Indonesia