IOF Medan Dilantik, Siap Jadi Barometer Offroad di Sumatera Utara

Senin, 02/03/2020 04:32 WIB

mobilinanews (Medan) - Ada semangat baru bagi offroader di Sumatera Utara. Yakni dengan dilantiknya Pengurus Cabang Indonesia Off-road Federation (Pengcab IOF) Medan Periode 2020-2024, yang semakin akan memperkuat roda organisasi di Pengurus Daerah IOF Sumatera Utara.

Prosesi pelantikan Pengcab IOF Medan dikukuhkan Riza Bastaman Matondang selaku Ketua Pengda IOF Sumut pada Sabtu (29/02/2020) di Emerald Garden Hotel, Medan.

Ketua Pengda IOF Sumut yang akrab disapa Omen menyerahkan pataka IOF kepada M Yusuf sebagai Ketua Pengcab IOF Medan.

Yusuf berasal dari Adiyaksa Offroad Club (AOC). Komposisi Pengurus cukup akomodatif karena merekrut berbagai personel dari klub yang ada.

Seperti Ketua Harian dipegang Ahmad Untung Lubis dari Trojan. Wakil Ketua 1, Andi S Harahap juga dari Trojan, Wakil Ketua 2 Yasir Lubis asal Habitat dan Wakil Ketua 3 Dedi Harahap dari Toyota Land Cruiser Indonesia (TLCI).

"Salah satu program adalah pendataan ulang club-club offroad di kota Medan, termasuk membentuk IOF Rescue Medan," ungkap Koko Magrisa F Siregar dari komunitas Habitat yang menggawangi Sekretariat Pengcab IOF Medan.

Beberapa figur yang tak asing lagi, masuk dalam struktur organisasi seperti M Bobby Arif Nasution, menantu Presiden Jokowi ini sebagai Ketua Dewan Pembina.

Termasuk Prihatin Kasiman, navigator andal sebagai Pembina. Diharapkan bakal support semua kegiatan offroad di Medan dan Sumatera Utara.

Tak salah jika IOF Medan bertekad ingin menjadi salah satu Pengcab yang patut menjadi contoh yang baik bagi Pengcab lainnya di Pengda IOF Sumut.

"Kita bangkitkan semangat offroader dengan membuat event kompetisi offroad yang sudah lama vakum di Medan," sebut Yusuf.

"Ajang kompetisi dibutuhkan agar berimbang dengan event adventure yang sering kita lakukan. Kalau bisa berskala nasional sekalian," pungkas Koko Siregar.

Siplah! (bangVe)

 

TERKINI
WRC 2024 Portugal: Toyota Gazoo Racing Mainkan Duet Sebastien Ogier dan Kalle Rovanpera, Hyundai Munculkan Sordo Belkote Dukung Penuh JDM Funday 2024 di Sirkuit Mandalika Lombok, Disambut Animo Tinggi Sportcar Jepang PEVS 2024: NETA Auto Indonesia Catat Prestasi Gemilang Cetak 108 SPK, Ini Fitur Unggulannya Wuling Cloud EV Raih Penghargaan The Most Tested Car di PEVS 2024, Segini Pesanan yang Diperoleh