IMI Jabar Peduli Adinda Rinjani Pembalap MiniGP Asal Bekasi

Kamis, 18/06/2020 20:45 WIB

mobilinanews (Bandung) - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Jawa Barat adakan bakti sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19.

Kegiatan dengan label IMI Jabar Peduli tersebut akan dilangsungkan Jumat, 19 Juni 2020 dari pukul 14.00 - 17.00 WIB.

Tempat kegiatan Sekretariat IMI Jabar Jl. Batununggal Indah No.81, Komplek Batununggal Indah kota Bandung, Jawa Barat.

"Bantuan yang disalurkan berupa bahan pokok untuk saudara-saudara kita yang membutuhkan di wilayah kecamatan Batununggal dan sekitarnya yang terdampak Covid-19," ujar Fachrul Sarman, Ketua Umum IMI Provinsi Jawa Barat kepada mobilinanews.

Fachrul Sarman juga mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota klub IMI Jabar, insan otomotif dan instansi terkait yang sudah turut mendukung terselenggaranya kegiatan ini.

"Kami juga turut membantu pengumpulan donasi, untuk meringankan biaya operasi dan pengobatan Adinda Rinjani, pembalap MiniGP asal Bekasi yang mengalami insiden ketika akan melakukan latihan, terbentur kepalanya ke tembok," ungkap Fachrul Sarman.

Rencananya, besok Jumat, 19 Juni 2020 donasi yang terkumpul akan diserahkan kepada keluarga Adinda Rinjani.

"Semoga bermanfaat dan lekas sembuh Adinda Rinjani," doa Ketum IMI Jabar Fachrul Sarman. (wan)

TERKINI
Hampir 100 Peserta Ikut Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang Dukung Pelari Perempuan, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Intip Cara Kartini Zaman Now Belajar Naik Motor yang Aman Bareng Honda MotoGP Spanyol 2024 : Federal Oil Apresiasi Podium Marc Marquez, Pembuktian Bersama Gresini Racing