Yasuo Senna Iriawan Terlecut Juarai Renault Clio Cup 2015

Kamis, 24/09/2015 07:31 WIB

mobilinanews (Jakarta) – Ada sosok remaja gesit datang ke Indonesia Racing Awards 2015. Yakni Yasuo Senna Iriawan (18 tahun). Putra mantan pebalap Stanley Iriawan ini terpilih pada kategori balap mobil.

“Terima kasih kepada mobilinanews yang telah menghargai kiprah saya di ajang internasional. Semoga dengan adanya awards ini membuat saya semakin terlecut untuk menjadi juara umum Renault Clio Cup 2015 di Cina,” ujar Senna King, sapaan karibnya yang memperkuat tim Humpuss Junior Racing Team.

Dia juga menyampaikan saat ini masih memimpin klasemen sementara event balap yang seluruh serinya diselenggarakan di beberapa sirkuit negara Tirai Bambu itu.

“Senna memimpin 18 poin setelah seri Chengdu pekan lalu. Dua kali runner up pada race Sabtu dan Minggu itu, membuat Keneth Lau (Hongkong) turun menjadi peringkat dua,” ujar Yani, sang mama yang mendampingi saat penyerahan awards.

Yani juga menyampaikan balapan di Cina berlangsung sangat keras. Tidak jarang menerapkan strategi team order yang terang-terangan, akibatnya perlombaan cenderung unfair. “Senna sering dengan terang-terangan ditabrak pebalap lain,” ungkapnya.

Ayo Senna kamu bisaaa!

TERKINI
Brand Kendaraan Listrik BYD, Pastikan Tampil di Ajang PEVS 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta OnePrix 2024 Palopo Sulsel : Andi Gilang Crash, Hafid Pratama Sabet Juara Kelas OP1 Expert Race 2 MotoGP Spanyol 2024 : Francesco Bagnaia Pimpin Skuad Ducati, Kuasai Podium Juara OnePrix Palopo 2024 : Andi Gilang dari ART Yogyakarta Juara OP1 Expert, Diwarnai Hujan Deras dan Red Flag