MotoGP 2020 Austria: Ducati Menggeliat, Hanya 3 Pembalap Ini Berani Jajal Trek Basah

Jum'at, 14/08/2020 22:01 WIB

mobilinanews (Austria) - Balapan MotoGP seri Austria pada Minggu (16-8-2020) bisa saja berlangsung di tengah hujan.

Ironisnya, hanya 3 pembalap yang turun ke lintasan saat ada kesempatan uji trek basah pada Jumat, 14-8-2020.

Jelang sesi FP2 MotoGP memang turun hujan di Red Bull Ring.  Sebagian trek jadi tergenang, terutama T3 sampai T4.

Tapi, kondisi itu tak membuat para pembalap MotoGP turun gelanggang untuk uji coba trek basah, sekaligus antisipasi kalau raceday benarbenar hujan nantinya.

Hanya tiga pembalap yang ambil kesempatan itu. Joan Mir (Suzuki), Miguel Oliveira (KTM Tech3), dan Alex Marquez (Repsol Honda). namun hanya Oliveira dan Alex yang mencoba mengukur lap time.

Hasilnya, Oliveira cetak waktu lebih baik dari Alex, 1:39,484. jauh lebih lambat dengan waktu pembesut KTM pabrikan, Pol Espargaro, yang tercepat di FP1 (kering) dengan waktu 1:24,193.

Beberapa menit sebelum FP2 selesai barulah pembalap lain secara berombongan masuk lintasan, saat kondisi aspal sudah benar-benar kering.

Hasilnya, Jack Miller (Pramac Ducati) menjdi rider tercepat dengan waktu 1:26,475.  Kedua dan ketiga dihuni rider KTM Tech3, Iker Lecuona dan Oliveira dengan waktu baru 1;27,421.

Kesimpulan sementara, kering atau basah nantinya balapan maka anakanak KTM layak diperhitungkan di kandang mereka sendiri. Pol di FP1 dan sukses Lecuona-Oliveira di FP2 jadi ukuran sementara.

Brad Binder, juara di Rep.Ceko, kali ini masih terpuruk di urutan 16 tercepat.

Calon lawan mereka bukan Yamaha, Suzuki, Honda atau Aprilia, tapi Ducati yang selama ini merajai Red Bull Ring. Andrea Dovizioso mampu menempel Pol di FP1 dengan gap 0,044 detik. 

Miller yang tercepat di FP2 juga layak diwaspadai, terlebih jika balapan nanti hujan kembali datang. Pasalnya, anak Australia ini dikenal mahir main di lintasan basah.

Ada beberapa contoh penampilannya saat wet race, baik di Moto3 maupun MotoGP.

Yang paling spektakular adalah kemenangan perdananya di MotoGP saat balap wet race di GP Belanda, Assen, 2016. Ia menang tarung rapat melawan marc Marquez saat itu.

Sabtu (15/8) berlangsung FP3 dan kualifikasi. Akankah persaingan masih antara KTM dengan Ducati, atau akan ada perlawanan dari HOnda, Suzuki atau Yamaha? (rnp)

 

 

 

TERKINI
Honda Resmikan Layanan Bodi dan Cat Baru di Mitra Lenteng Agung Depok Jawa Barat, Perluas Layanan Purnajual Hampir 100 Peserta Mengikuti Kompetisi Safety Riding Motor Honda Regional Jakarta-Tangerang, Ini Daftar Pemenangnya Mendukung Pelari Perempuan Berprestasi, Mazda Jadi Official Vehicle Partner Women Half Marathon 2024 Jakarta Begini Cara "Kartini Zaman Now" Belajar Mengendarai Motor yang Aman Bersama Honda