Toto Wolff : "Hamilton Tidak Membutuhkan Saya..!"

Jum'at, 14/08/2020 22:57 WIB

mobilinanews (Spanyol) - Mercedes lewat Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas merajai sesi latihan resmi Jumat (14-8-2020) GP Spanyol di Sirkuit Barcelona.

Sama sekali tak menarik karena mereka memang tengah dominan.

Yang menarik dari kubu Mercedes adalah masa depan Toto Wolff selaku Team Principal.

Pria Austria ini memimpin tim Mercedes di F1 sejak 2013, berbarengan dengan perpindahan Hamilton dari McLaren.

Sejak itu, Wolff sukses membawa 6 gelar dunia F1, 5 di antaranya lewat Hamilton dan 1 dengan Nico Rosberg. Seperti halnya Hamilton, kontrak Wolff di Mercedes juga berakhir pada akhir tahun 2020.

Belakangan santer kabar hubungannya yang kurang harmonis dengan petinggi baru Daimler AG yang menjadi induk usaha Mercedes, terutama dengan bos besar Ola Kallenius.

Keduanya dikabarkan berdebat sengit di GP Australia (yang kemudian batal) lalu terkait perlu tidaknya lanjutkan balapan.

Terakhir Kalenius juga menyoroti peran Wolff di luar Mercedes sebagai manajer pribadi Bottas dan George Russell, plus aktivitasnya di Aston Martin bersama Lawrence Stroll.

Juga santer digosipkan kalau Wolff tak akan jadi team principal lagi, yang artinya tak sehari-hari memimpin tim F1 pabrikan Jerman itu. Ia akan `promosi` ke dewan penasehat.

Di sela kesibukan di GP Spanyol, pria yang disebut-sebut juga sebagai calon Presiden FIA berikutnya itu bicara seputar rumor soal masa depannya di Mercedes.

Intinya Wolff menyebut banyak pujian soal tim yang dipimpinnya dan sesungguhnya tak ada alasan untuk meninggalkan pos saat ini.

Ia akui sedang mempertimbangkan masa depannya di Mercedes, apakah dengan peran baru atau tetap seperti saat ini seperti yang diharapkan.

"Saya hampir setiap hari bicara dengan Kallenius. Hubungan dan diskusi saya dengannya sangat baik. Yang jelas apapun nanti keputusan finalnya maka itu hanya ditentukan oleh Kallenius, saya dan istri saya," kata Wolff yang beristrikan seorang mantan pembalap, Susie Wolff.

Saat ini Bottas sudah ikat kontrak untuk musim 2021. Hamilton belum.

Terkait kontraknya, pembalap Inggris itu pernah bilang akan bergantung pada apakah Wolff masih memimpin Mercedes atau tidak.

Ucapan Hamilton ini cenderung benar jika dikaitkan dengan isu masa depan Wolff sekarang ini.

"Itu terlalu menyanjung. Saya pikir ia tidak membutuhkan saya. Ia memiliki tim besar yang akan selalu menyokongnya," kilah Wolff. (rnp)

 

 

TERKINI
Hadirkan Gaya Berkelas, Vespa Rilis Vespa Primavera dan Vespa Sprint 2024 Terbaru! Kontribusi Jaga Keberlanjutan, PEVS 2024 Bawa Semangat Net Zero Emission 2060 PEVS 2024 : Motor Listrik Gesits untuk Semua, Cicilan Ringan dan Nggak Pake Uang Muka Ternyata Honda FL5 dan Hyundai N TCR Diangkut Pesawat ke Sepang, Oleh Bee Logistics Transworld Perusahaan Milik Perally H. Andy Surya Santosa